JAKARTA, KOMPAS.TV - Tidak hanya curiculum vitae (CV), surat lamaran juga merupakan salah satu dokumen penting yang biasa digunakan untuk melamar pekerjaan.
Surat lamaran pekerjaan adalah surat permohonan yang dibuat dan dikirim ke badan usaha, guna mendapat pekerjaan sesuai lowongan yang ditawarkan.
Pentingnya surat lamaran dalam upaya mendapatkan pekerjaan adalah sebagai bukti kesungguhan pelamar kerja dalam mendapatkan suatu posisi yang dibuka.
Surat lamaran kerja akan memperlihatkan kemampuan, keterampilan dan niat seorang pelamar di mata Human Resource Departement (HRD) perusahaan.
Baca Juga: Lowongan Kerja PT Astra Internasional untuk Fresh Graduate, Cek Posisi, Syarat hingga Cara Daftarnya
Oleh karena itu, surat lamaran kerja harus memiliki struktur yang baik dan menggunakan pemilihan kata yang tepat.
Berikut beberapa contoh penutup surat lamaran yang tepat dan berkesan, dikutip dari berbagai sumber, Senin (11/9/2023).
1. Demikian surat lamaran ini dibuat. Adapun seluruh data dan dokumen yang saya berikan adalah benar. Besar harapan saya untuk bergabung dengan perusahaan ini untuk belajar dan berkarya bersama. Atas perhatiannya diucapkan terima kasih.
2. Dengan kemampuan yang telah disebutkan di atas, saya percaya bahwa keterampilan dan motivasi pribadi akan menjadi aset potensial untuk membantu perusahaan semakin berkembang. Terima kasih atas waktu dan pertimbangan Bapak/Ibu.
3. Demikian surat lamaran ini dibuat. Saya berharap Bapak/Ibu dapat memberikan saya kesempatan untuk mempelajari lebih lanjut tentang posisi ini dan menunjukkan bahwa saya dapat membantu perusahaan mencapai tujuannya. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.
Baca Juga: Anak Perusahaan PT Pertamina Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA, Berminat?
4. Saya berharap Bapak/Ibu bisa berkenan untuk memberikan saya kesempatan ke depannya bagi perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Semoga melalui surat lamaran ini bisa berkenan dan memenuhi kriteria yang diharapkan. Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.
5. Demikian surat lamaran ini saya buat. Semoga pengalaman dan kemampuan yang saya miliki sesuai dengan ekspektasi Tim (sebutkan nama perusahaan). Atas waktu dan kesempatan, saya ucapkan terima kasih.
Sumber : Kompas TV, berbagai sumber
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.