Kompas TV olahraga sepak bola

Timnas Indonesia Bikin Pelatih Australia Was-Was, Masih Buta Gaya Permainan Kluivert

Kompas.tv - 20 Maret 2025, 09:01 WIB
timnas-indonesia-bikin-pelatih-australia-was-was-masih-buta-gaya-permainan-kluivert
Pelatih Australia, Tony Popovic. (Sumber: AP Photo/Lee Jin-man, File)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

SYDNEY, KOMPAS.TV - Pelatih Australia Tony Popovic ternyata was-was dengan kekuatan yang dimiiliki Timnas Indonesia.

Australia akan menjamu Timnas Indonesia di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025) pada laga grup C putaran ketiga kualifikasui Piala Dunia 2026.

Popovic berharap bisa memberikan hasil terbaik di depan publiknya sendiri.

Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Australia, Kluivert Ogah Terkecoh dengan Badai Cedera Lawan

Namun, ia menegaskan timnas Indonesia merupakan tim berbahaya jika mereka sampai lengah.

“Grup ini sangat ketat, tak ada alasan untuk meremehkan Indonesia, dan hasil terakhir mereka melawan Arab Saudi membuktikan itu,” ujarnya dikutip dari Nine.com.

“Tetapi ekspektasi publik Australia sudah berada di tempat seharusnya. Mereka mengharapan timnas mereka untuk berproduksi dan memainkan sepak bola yang bagus,” lanjut eks pemain Crystal Palace tersebut.

Ia pun menyoroti pelatih anyar Timnas Indonesia Patrick Kluivert yang akan melakoni laga perdana bersama Tim Garuda di pertandingan ini.

Popovic mengaku masih buta dengan gaya permainan yang bakal diterapkan Kluivert.

Baca Juga: Jelang Australia vs Indonesia, Patrick Kluivert: akan Ada Perubahan, tetapi Rahasia

Meski begitu, pelatih berusia berusia 51 tahun ini telah melakukan penelitian atas formasi yang sebelumnya sempat digunakan Kluivert di klub sebelumnya.

“Kami tak tahu bagaimana ia akan menyiapkan timnya. Kami melihat apa yang dilakukannya sebelumnya pada beberapa pekerjaan, mengenai bagaimana ia terlibat di dalamnya, terkait struktur dan ketajaman permainannya, tapi kami harus fokus pada diri sendiri,” tuturnya.

“Saya tahu kami bisa menghadapi semua struktur yang akan mengadang. Kami yakin bisa menghadapinya, percaya diri memainkan sepak bola yang kami inginkan,” lanjut Popovic.


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Nine.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x