Kompas TV olahraga sepak bola

Jelang Australia vs Indonesia, Patrick Kluivert: akan Ada Perubahan, tetapi Rahasia

Kompas.tv - 19 Maret 2025, 20:50 WIB
jelang-australia-vs-indonesia-patrick-kluivert-akan-ada-perubahan-tetapi-rahasia
Pelatih Kepala Timnas Indonesia Patrick Kluivert dalam latihan perdana di Stadion Netstrata Jubilee, Sydney pada Selasa (18/3/2025). (Sumber: PSSI)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, memberikan sinyal akan adanya beberapa perubahan dalam skuadnya menjelang laga kontra Australia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Namun, Kluivert menegaskan bahwa perubahan tersebut tidak akan signifikan, mengingat keterbatasan waktu yang ada.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi Australia di Allianz Stadium, Sydney, pada Kamis (20/3/2025) besok pukul 16.10 WIB.

"Melakukan perubahan besar saat ini hampir mustahil," ungkap Kluivert dalam konferensi pers pra-laga, Rabu (19/3/2025) dikutip dari Antara.

"Namun tentu saja ada beberapa hal yang tidak akan saya ungkap di sini. Akan ada perubahan, tetapi itu tetap rahasia tim." 

Baca Juga: Patrick Kluivert Siap Hadapi Debut Besar, Targetkan Hasil Positif Lawan Australia

Pelatih asal Belanda itu menegaskan skuad Garuda telah siap menghadapi tantangan besar melawan Australia.

Kluivert juga mengungkapkan kepuasannya terhadap kualitas para pemainnya dan tetap optimistis bisa meraih hasil positif.

"Saya pikir tim sudah siap. Mereka tahu apa yang kami harapkan besok, jadi kami tak sabar untuk memainkan pertandingan itu," ujar Kluivert.

"Saya sangat senang dengan kualitas yang kami miliki dalam tim. Semuanya bisa lebih baik."

"Kami tidak punya banyak waktu untuk berlatih, tetapi saya masih punya firasat yang sangat bagus tentang tim saya, tentang para pemain secara individu, dan kita lihat saja besok," ucap Kluivert.

Saat ini, Garuda menempati peringkat ketiga klasemen sementara Grup C dengan enam poin dari enam pertandingan, hasil dari satu kemenangan, tiga imbang, dan satu kekalahan.

Baca Juga: Tony Popovic Anggap Naturalisasi Timnas Indonesia Wajar, Australia Fokus pada Permainan Sendiri

Satu-satunya kemenangan diraih saat menundukkan Arab Saudi 2-0 di Jakarta, dengan Marselino sebagai pencetak gol.

Indonesia hanya terpaut satu poin dari Australia di posisi kedua dan berjarak 10 poin dari Jepang yang berada di puncak klasemen.

Menurut regulasi, dua tim teratas di setiap grup akan langsung lolos ke Piala Dunia 2026, sementara tim peringkat ketiga dan keempat masih memiliki kesempatan melalui babak kualifikasi putaran keempat. 


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Antara

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x