Kompas TV olahraga sepak bola

Hasil Liga 1: Persis Solo vs Persija Jakarta Sama Kuat, Kedua Pelatih Apresiasi Kerja Keras Pemain

Kompas.tv - 27 Januari 2025, 05:14 WIB
hasil-liga-1-persis-solo-vs-persija-jakarta-sama-kuat-kedua-pelatih-apresiasi-kerja-keras-pemain
Ryo Matsumura melakukan selebrasi usai mencetak gol kegawang Persis Solo. laga berakhir imbang 3-3 yang digelar di Stadion Manahan, solo, Minggu (26/1/2025). (Sumber: Dok. Persija Jakarta)
Penulis : Rizky Ade Saputro | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Persija Jakarta berhasil meraih satu poin setelah menahan imbang 3-3 tuan rumah Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, Minggu (26/1/2025) malam.

Ryo Matsumura menjadi bintang dengan brace-nya di menit ke-24 dan 66, serta satu gol dari Gustavo Almeida (52'). Sedangkan, gol-gol Persis dicetak Alesandro Nimo (6') dan Lautaro Bellegia (53', 73').

Meskipun bermain di hadapan suporter tuan rumah, Persija tetap tampil percaya diri. Pertandingan berjalan sengit, dengan dua kartu merah yang dikeluarkan wasit Totok Fitrianto, untuk Rio Fahmi (Persija) dan Resky Dwi (Persis).

Pelatih Persija, Carlos Pena merasa positif dengan hasil imbang tersebut, mengapresiasi karakter bermain anak asuhnya.

“Satu poin merupakan hasil positif. Pertandingan sangat sulit. Pemain sudah bermain dengan karakter bagus. Memang sulit meraih tiga poin di situasi ini,” ucap Carlos Pena usai laga.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pulang ke Korea Selatan, Ucapkan Perpisahan untuk Indonesia

Selanjutnya Carlos Pena menyebut tidak menghiraukan kondisi tim lain. Dirinya akan fokus untuk tim dan menatap laga berikutnya.

“Saya tidak melihat tim lain. Satu langkah demi langkah dan kita saat ini di posisi kedua klasemen sementara. Sudah saatnya menatap laga berikutnya melawan PSBS Biak,” tandasnya.

Ryo Matsumura, gelandang Persija merasa sedikit kecewa karena hampir meraih kemenangan, namun tetap bangga bisa berkontribusi dengan dua gol dan satu assist-nya.

“Saya sedikit kecewa karena kita hampir bisa mendapat tiga poin. Tetapi ini merupakan satu poin penting. Saya senang bisa membantu tim dengan mencetak gol dan assist. Saya memiliki memori indah di sini. Dan ini memang tidak mudah. Tapi saya hanya ingin membantu tim. Motivasi itu tetap sama melawan tim manapun,” ujar Ryo.

Baca Juga: Anton Sanjoyo Angkat Bicara soal Kans Ole Romeny Perkuat Timnas di Laga Melawan Australia

Sementara Pelatih Persis Ong Kim Swee sangat apresiasi perjuangan anak asuhnya untuk menyamakan kedudukan skor. ia menyebut pertandingan ini sangat sulit.

"Pertandingan sulit bagi kami. Pemain Persija Jakarta memiliki kualitas yang baik. Pemain kami cukup bagus dengan tertinggal 3-2 akkhirnya bisa menyamakan kedudukan," ucap Ong Kim Swee usai laga kepada awak media.

Senada dengan pelatih, Lautaro Bellegia mengatakan, "Saya apresiasi respon rekan-rekan satu tim yang berjuang menyamakan kedudukan".

Kini, dengan raihan satu poin, tidak membuat Persis keluar dari zona degradasi dengan meraih 14 poin di bawah Semen Padang. Sedangkan Persija Jakarta naik ke posisi kedua klasemen sementara dengan 38 poin, hanya terpaut 5 poin dari pemuncak klasemen, Persib Bandung (43 poin).


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV,Media Persija




KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x