Kompas TV olahraga motogp

Cerita Warlok Nonton MotoGP Mandalika 2024 dengan Bayar Rp5.000 dari Atas Bukit

Kompas.tv - 28 September 2024, 22:25 WIB
cerita-warlok-nonton-motogp-mandalika-2024-dengan-bayar-rp5-000-dari-atas-bukit
Sejumlah warga yang tidak memiliki tiket nonton MotoGP memilih nonton dari atas bukit yang berada di seberang Sirkuit Mandalika pada balapan hari kedua, Sabtu (28/9/2024). (Sumber: KOMPAS.COM/KARNIA SEPTIA KUSUMANINGRUM)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Deni Muliya

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.TV – Sejumlah warga lokal (warlok) yang tidak memiliki tiket menonton MotoGP Mandalika 2024 memilih menyaksikan balapan dari atas Bukit Rangkap yang terletak di seberang Sirkuit Mandalika.

Dengan biaya masuk hanya Rp 5.000 per orang, mereka bisa menikmati aksi para pebalap di tikungan 15, 16, dan 17 pada hari kedua balapan, Sabtu (28/9/2024).

Bukit Rangkap menjadi alternatif favorit bagi warga yang ingin menyaksikan balapan tanpa harus membeli tiket resmi. 

Pemandangan dari bukit tersebut memberikan sudut pandang luas, yang tak hanya mencakup lintasan balap tetapi juga keindahan alam sekitar.

Anwar, seorang warga Lombok Barat, mengaku datang ke Bukit Rangkap bersama istrinya untuk menonton MotoGP. 

Menurutnya, pemandangan dari atas bukit lebih menarik dibandingkan menonton dari tribun sirkuit.

"Sengaja nonton sambil jalan-jalan bawa istri kebetulan ada acara MotoGP ajak istri ke sini. Tidak ada tiket soalnya kita, enggak ada uang kan," kata Anwar dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Marc Marquez Tak Yakin Jadi Juara di MotoGP Mandalika 2024

Anwar mengaku pernah menonton MotoGP langsung dari tribun Sirkuit Mandalika, tapi kali ini ia lebih memilih menonton dari atas bukit.

Menurutnya, menonton dari tribun memang memberikan pengalaman yang berbeda, namun pemandangan dari atas bukit terasa lebih luas dan memuaskan.

"Di tribun dalam dulu. Lihatnya sekali terus enggak kelihatan lagi, muter lagi baru kita lihat. Kalau di sini luas kelihatan pemandangannya indah dari sini kan," ujarnya.

Sabtu merupakan hari kedua gelaran MotoGP Mandalika 2024, yang meliputi sesi kualifikasi dan sprint race. 

Pada sprint race, Francesco Bagnaia berhasil finis di posisi pertama, diikuti Enea Bastianini di urutan kedua, dan Marc Marquez di posisi ketiga.

Anwar, yang merupakan penggemar Marc Marquez, berharap idolanya bisa meraih podium pada balapan utama Pertamina Grand Prix of Indonesia yang akan berlangsung pada Minggu (29/9/2024).

Balapan utama MotoGP Mandalika 2024 akan dimulai pada jam 15.00 WITA atau pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: Marc Marquez Tak Yakin Jadi Juara di MotoGP Mandalika 2024




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x