Kompas TV olahraga motogp

Marc Marquez Tak Yakin Jadi Juara di MotoGP Mandalika 2024

Kompas.tv - 28 September 2024, 20:30 WIB
marc-marquez-tak-yakin-jadi-juara-di-motogp-mandalika-2024
Pembalap Spanyol Marc Marquez mengendarai Ducati, kiri, di depan rekan senegaranya Augusto Fernandez dengan KTM-nya selama babak kualifikasi di Grand Prix Moto Jerman, di Hohenstein-Ernstthal, Sabtu, 6 Juli 2024. (Sumber: Robert Michael/dpa via AP)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Deni Muliya

MATARAM, KOMPAS.TV - Marc Marquez, pembalap Gresini Ducati menyatakan tidak terlalu optimis untuk meraih posisi terdepan atau jadi juara pada balapan MotoGP Mandalika 2024, Minggu (29/9/2024).

Meskipun ia berhasil finis di posisi tiga pada sprint race yang digelar pada hari Sabtu (28/9/2024), tetapi Marquez mengaku posisi start yang buruk mempengaruhi peluangnya untuk bersaing di depan pada balapan utama.

Dalam sprint race, Marquez yang memulai dari posisi ke-12 mampu tampil gemilang dengan meraih posisi tiga. 

Hasil itu diraih setelah ia melalui perjuangan berat. Terlebih pada sesi kualifikasi yang dilalui dengan hasil mengecewakan.

Marquez sempat terjatuh dua kali dan gagal mencatatkan waktu yang memadai untuk menembus Q2.

Kecepatan yang ditunjukkan Marquez pada balapan singkat di sirkuit Mandalika cukup mengesankan. 

Meski demikian, pembalap asal Spanyol ini sadar bahwa keberhasilan di sprint race tidak serta merta menjamin hasil serupa pada balapan penuh.

Menurut Marquez, meskipun ia meraih posisi tiga pada sprint race, faktor posisi start yang kurang menguntungkan membuat peluangnya untuk berada di posisi terdepan pada balapan penuh terasa kecil.

Baca Juga: Klasemen Sementara MotoGP 2024: Posisi Jorge Martin Terancam setelah Sprint Race Mandalika

"Start dari posisi 12 memberi pengaruh besar pada hasil balapan, namun kami menunjukkan bahwa pace kami cukup baik. Pada sprint race, saya merasa puas dengan hasil yang kami capai," kata Marquez dikutip dari Motosport.

Meskipun hasil sprint race menunjukkan potensi positif, Marquez tetap menghadapi tantangan besar pada balapan MotoGP Mandalika 2024. 

Ia menekankan pentingnya mengatasi masalah pada lap-lap awal, dan mengoptimalkan performa motor untuk bisa lebih dekat dengan para pesaing di posisi terdepan. 

“Memang benar Anda tidak bisa melakukan putaran pertama seperti itu setiap saat,” tambahnya.

“Rasanya sangat bagus, tetapi ini bukan hal yang biasa, jadi besok kami akan membutuhkan lebih banyak waktu untuk bangkit dan itu akan bergantung pada seberapa banyak waktu yang hilang di putaran pertama untuk melihat apakah kami bisa mendekati posisi terdepan," pungkas Marquez.

Baca Juga: MotoGP Mandalika 2024, Joan Mir: Salah Satu GP Paling Spesial Musim Ini




Sumber : Motorsport




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x