Kompas TV olahraga badminton

Hasil Japan Open 2024: Fajar/Rian Terhenti di Perempat Final usai Kalah dari Wakil Malaysia

Kompas.tv - 23 Agustus 2024, 16:42 WIB
hasil-japan-open-2024-fajar-rian-terhenti-di-perempat-final-usai-kalah-dari-wakil-malaysia
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian (kiri) dan Muhammad Rian Ardianto (kanan). (Sumber: Antara/Galih Pradipta)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Langkah pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, terhenti di babak perempat final Japan Open 2024. 

Bermain melawan wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, di Yokohama Arena, Jepang, Jumat (23/8/2024) sore WIB, Fajar/Rian kalah dengan skor 16-21, 21-10, 16-21. 

Pertandingan sudah berjalan ketat sejak awal gim pertama. Pasangan Malaysia sempat unggul 3-7 lebih dahulu. 

Meski demikian, Fajar/Rian sanggup merapatkan jarak menjadi satu poin saja saat interval (10-11). 

Bahkan selepas rehat, ganda putra Indonesia itu sukses meraup tiga poin beruntun untuk berbalik unggul 13-11. Akan tetapi, Goh/Izzuddin kembali bangkit dan berbalik unggul 13-14. 

Setelahnya, perolehan poin Goh/Izzuddin tidak lagi terkejar. Pasangan Malaysia menutup gim pertama dengan kemenangan 16-21. 

Baca Juga: Hasil Jepang Open 2024: Fikri/Daniel Melaju ke Semifinal Usai Menang Meyakinkan

Memasuki gim kedua, Fajar/Rian berupaya mempebaiki performa. Hasilnya, mereka sukses merengkuh empat poin pertama secara beruntun. 

Keunggulan poin berhasil dijaga Fajar/Rian hingga interval. Saat jeda, mereka mampu unggul 11-5. 

Momentum keunggulan ini berhasil dimanfaatkan betul oleh Fajar/Rian. Pada akhirnya, Fajar/Rian sukses memenangi gim kedua dengan skor 21-10 dan memaksa pertandingan berlanjut ke gim ketiga. 

Fajar/Rian mengawali gim penentuan dengan kurang baik. Kendati sempat imbang 3-3, Goh/Izzuddin dengan cepat memperlebar jarak menjadi 5-11 saat interval. 

Baca Juga: Link Live Streaming Jepang Open 2024 Jam 08.00 WIB: 3 Ganda Putra Indonesia di Perempat Final

Pascarehat, Fajar/Rian mencoba bangkit. Juara All England 2024 itu berhasil meraih empat poin beruntun untuk merapatkan jarak menjadi 9-11. 

Walau demikian, Fajar/Rian belum mampu membalikkan skor. Pasangan Malaysia justru menjauh. 

Perjuangan Fajar/Rian selama tiga gim akhirnya berakhir. Goh/Izzuddin berhasil memenangi gim ketiga dengan skor 16-21. 


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x