Kompas TV olahraga sepak bola

Usai Persebaya Raih Tiga Poin Perdana: Paul Munster Puji Kinerja Tim, Kritik VAR Terlalu Lama

Kompas.tv - 12 Agustus 2024, 09:30 WIB
usai-persebaya-raih-tiga-poin-perdana-paul-munster-puji-kinerja-tim-kritik-var-terlalu-lama
Pelatih Persebaya, Paul Munster (kedua dari kanan), memberikan instruksi kepada para pemainnya saat pertandingan pekan pertama BRI Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 melawan PSS Sleman di Stadion GBT Surabaya, Minggu malam, 11 Agustus 2024. (Sumber: Kompas.tv/Ant/Rizal Hanafi)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

SURABAYA, KOMPAS.TV - Persebaya Surabaya berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas PSS Sleman dalam laga pembuka BRI Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jawa Timur Minggu (11/8/2024) malam.

Pelatih Persebaya, Paul Munster, mengapresiasi kinerja timnya dan menilai tiga poin ini sangat penting untuk memulai kompetisi.

"Ini tiga poin penting di kandang untuk memulai kompetisi. Semua pemain sudah maksimal untuk memenangi laga ini," ujar Munster dikutip dari Antara.

Meski begitu, pelatih asal Irlandia Utara ini berharap timnya bisa mencetak lebih banyak gol di pertandingan-pertandingan selanjutnya.

Munster mengakui bahwa PSS bermain dengan baik dan pelatih mereka, Wagner Lopes, juga mengubah strategi permainan pada babak kedua. Namun, Persebaya masih bisa mengatasinya dan mempertahankan keunggulan.

Satu-satunya hal yang disayangkan Munster adalah lamanya proses pengambilan keputusan saat wasit memeriksa video asistent refree atau VAR.

"Sangat lama sekali menurut saya, hampir 10 menit yang seharusnya bisa dua atau tiga menit, itu terlalu lama dan membuat pemain menunggu," katanya.

Baca Juga: PSS Sleman Kalah di Kandang Persebaya, Pelatih Wagner Lopes Tetap Apresiasi Permainan Tim

Di sisi lain, Munster mengapresiasi stamina pemainnya yang mampu bertahan hingga 110 menit di lapangan.

"Menurut saya bermain hingga 110 menit di kompetisi Indonesia itu menunjukkan kondisi yang baik bagi pemain kami," tuturnya.

Pelatih berlisensi UEFA Pro ini juga menyampaikan terima kasih kepada Bonek dan Bonita yang telah memenuhi kuota 25.000 penonton di stadion.

"Bonek dan Bonita sangat penting bagi kami, mereka adalah pemain ke-12. Saya harap momen ini bisa terus berlanjut ke depannya," ungkap Munster.

Sementara itu, kapten tim Persebaya, Bruno Moreira, yang juga terpilih sebagai Man of the Match, mengakui bahwa pertandingan pertama selalu identik dengan kesulitan karena pemain cenderung gugup.

Namun, ia bersyukur timnya bisa meraih tiga poin penting.

Baca Juga: Detik-Detik Suporter Bola Tarkam di Cianjur Saling Serang! 1 Orang Terluka

"Karena di pertandingan pertama, kami tahu selalu sulit untuk bermain. Sebagian besar pemain gugup untuk bermain. Tetapi syukur kami bisa mendapatkan tiga poin," ucap pemain asal Brasil itu.

Moreira menambahkan bahwa kemenangan ini telah meningkatkan kepercayaan diri tim. Selanjutnya, ia dan rekan-rekannya akan fokus berlatih untuk menghadapi laga tandang melawan Malut United.

"Saat ini kepercayaan diri tim lebih tinggi sekarang. Jadi, saya harap kami bisa tampil lebih baik di pertandingan berikutnya," tuturnya.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x