KOMPAS.TV - Dua wakil Indonesia di sektor ganda campuran Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati sukses melaju ke babak perempat final Thailand Open 2024.
Jafar/Aisyah dan Rehan/Lisa lolos ke delapan besar usai mengalahkan lawannya masing-masing di 16 besar dalam pertandingan yang digelar di Stadium Nimibutr, Bangkok, Kamis (16/5/2024).
Jafar/Aisyah yang menghadapi pasangan Denmark Mads Vestergaard/Christine Busch mampu tampil apik.
Pada gim pertama, Jafar/Aisyah bermain cukup ketat dengan Vestergaard/Busch. Untungnya, gim pertama tetap bisa dimenangkan dengan skor 22-20.
Berlanjut ke gim kedua, Jafar/Aisyah yang bermain semakin percaya diri bisa mendikte permainan dari lawan.
Kemenangan pun akhirnya diraih usai berhasil menyudahi perlawanan Vestergaard/Busch di gim kedua dengan skor 21-14.
Sementara itu, hasil positif juga didapatkan Rehan/Lisa yang menghadapi wakil Malaysia Choong Hon Jian/Go Pei Kei.
Rehan/Lisa yang di atas kertas unggul kualitas mampu merebut kemenangan di gim pertama dengan skor 21-15.
Baca Juga: Rekap Hasil Thailand Open 2024 Hari Ini: Indonesia Tambah 5 Wakil ke Babak 16 Besar
Pada set kedua, Rehan/Lisa memastikan diri untuk meraih tiket ke perempat final Thailand Open 2024 usai kembali menang di gim kedua atas Choong/Go juga dengan skor 21-15.
Sayangnya langkah Jafar/Aisyah dan Rehan/Lisa tak mampu diikuti oleh ganda campuran Indonesia lainnya, Adnan Maulana/Nita Violina Marwah.
Adnan/Nita yang menghadapi wakil tuan rumah Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjaipraparat harus takluk dua gim langsung 14-21 dan 18-21.
Berikut hasil pertandingan Thailand Open 2024 untuk wakil Indonesia:
Baca Juga: Link Live Streaming Thailand Open 2024: 10 Wakil Indonesia Berjuang di Babak 16 Besar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.