Kompas TV olahraga badminton

Hasil Swiss Open 2024: Fikri/Bagas Lolos ke Perempat Final

Kompas.tv - 21 Maret 2024, 19:20 WIB
hasil-swiss-open-2024-fikri-bagas-lolos-ke-perempat-final
Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana (kiri) dan Muhammad Shohibul Fikri saat bertanding melawan Aaron Chia dan Soh Wooi Yik dari Malaysia dalam laga putaran pertama Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu, 14 Juni 2023. (Sumber: AP Photo/Dita Alangkara)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Desy Afrianti

BASEL, KOMPAS.TV - Pada perhelatan Swiss Open hari ini Kamis (21/3/2024), pasangan ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana kembali meraih kemenangan dan lolos ke perempat final.

Bertanding di St.Jakobshalle, Basel, Fikri/Bagas berhasil menekuk wakil Taiwan Lu Ming Ce/Tang Kai Wei lewat dua gim dengan skor 21-18, 21-15.

Pertandingan dimulai dengan intensitas tinggi bagi pasangan Fikri/Bagas sejak awal laga.

Skor ketat terjadi hingga mencapai 7-7, kesalahan-kesalahan dari Fikri/Bagas membuat mereka tertinggal 8-11.

Namun, setelah jeda, mereka berhasil mengubah pola permainan dengan lebih siap mengantisipasi serangan lawan.

Perlahan tapi pasti, Fikri/Bagas berhasil mengambil kendali permainan dan membalikkan keadaan, akhirnya merebut gim pertama dengan skor 21-18. 

Baca Juga: Jadwal Swiss Open 2024 Hari Ini: Mulai Jumat Sore WIB, 11 Wakil Indonesia Siap Tanding di 16 Besar

Memasuki gim kedua, meskipun sempat tertinggal 4-5, Fikri/Bagas tetap bertekad dan fokus. 

Meski lawan mulai membaca pola permainan mereka, Fikri/Bagas berhasil mempertahankan konsistensi mereka.

Setelah interval kedua, mereka menjalankan instruksi dari pelatih dengan baik. Dengan kesabaran dan kekompakan yang terjaga, mereka berhasil mengambil alih permainan dan mengamankan kemenangan dengan skor 21-15. 

Jadwal wakil Indonesia di Swiss Open 2024 hari ini:

Lapangan 1

  • WD : Ching Hsu Ya/Ching Lin Wan (Taiwan) vs Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum
  • MS : Alwi Farhan vs Magnus Johannesen (Denmark)
  • WD : Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (1) vs Francesca Corbett/Alliseon Lee (Amerika Serikat)

Lapangan 2

  • WD : Setyana Mapasa/Angela Yu (Australia) vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pertiwi (3)
  • MS : Nguyen Thuy Linh (Vietnam) vs Gregoria Mariska Tunjung (2)
  • XD : Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark/4)
  • Lapangan 3
  • MD : Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (1) vs Ming Che Lu/Tang Kai Wei (Taiwan)
  • MD : Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (3) vs Low Hang Yee/Ng Eng Cheong (Malaysia)
  • XD : Cheng Xing/Zhang Chi (China) vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
  • MD : Xie Hao Nan/Zheng Wei Han (China) vs Sabar Karyaman Gutama vs Moh Reza Pahlevi Isfahani

Lapangan 4

  • WD : Yeung Nga Ting/Yeung Pui Lam (Hong Kong/4) vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2024 Hari Ini: Ana/Tiwi, Sabar/Reza Menang, Satu Ganda Putri Tumbang




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x