Kompas TV olahraga sepak bola

Segera Bela Timnas, Marteen Paes Tak Sabar Belajar Bahasa Indonesia

Kompas.tv - 7 Maret 2024, 23:00 WIB
segera-bela-timnas-marteen-paes-tak-sabar-belajar-bahasa-indonesia
Calon kiper naturalisasi Timnas Indonesia, Maarten Paes, ketika bermain untuk FC Dallas menghadapi klub Lionel Messi, Inter Miami, Selasa (23/1/2024). (Sumber: X @FCDallas)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Maarten Paes tidak sabar untuk segera belajar bahasa Indonesia. 

Paes beserta dua pemain keturunan Indonesia lainnya, Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye baru saja melakukan pertemuan virtual dengan Komisi III dan Komisi X DPR RI, Kamis (7/3/2024).

Dalam rapat tersebut, DPR RI menyetujui berkas-berkas naturalisasi Paes, Haye,dan Oratmangoen.

Setelahnya, ketiga pemain tersebut akan menjalani sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) di Kementerian Hukum dan HAM pada 12 Maret 2024 mendatang. 

Ketiga pemain tersebut diproyeksikan dapat membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Vietnam pada 21 Maret nanti. 

Baca Juga: Kabar Gembira, DPR RI Setujui Beri Status WNI untuk Thom Haye, Ragnar Oratmangoen dan Maarten Paes

Baik Paes, Haye, hingga Oratmangoen juga resmi masuk ke dalam daftar 28 nama pemain Timnas Indonesia untuk laga kontra Vietnam. 

Paes mengaku sangat berterima kasih kepada pihak-pihak yang membantu proses naturalisasi ini. 

Penjaga gawang yang bermain di FC Dallas itu juga mengungkapkan tidak sabar untuk belajar bahasa Indonesia. 

"Pertama saya sangat bersyukur bisa mendapatkan kesempatan ini, terima kasih untuk semua orang yang bekerja di balik layar. Saya sangat kagum dengan kehangatan orang-orang Indonesia sejak pertama datang. Rasanya seperti di rumah," kata Paes, Kamis (7/3) dikutip dari BolaSport. 

"Apa saja yang saya ingin dapatkan di lapangan adalah banyak potensi di Indonesia. Di lapangan saya ingin memimpin, menjadi warga yang baik dan jadi pemimpin di dalam dan luar lapangan."

Baca Juga: Daftar Pemain Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia, Ada Jay Idzes hingga Thom Haye

"Saya ingin mempelajari bahasa Indonesia secepatnya. Belajar pancasila dan lagu Indonesia Raya, ini jadi awal yang baik. Saya ingin berada di sana secepatnya," sambungnya.


 

 




Sumber : Kompas TV/BolaSport




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x