Kompas TV olahraga badminton

Link Live Streaming Final HYLO Open 2023 Mulai 20.00 WIB: Target Rehan/Lisa dan Apriyani/Siti Juara

Kompas.tv - 5 November 2023, 19:00 WIB
link-live-streaming-final-hylo-open-2023-mulai-20-00-wib-target-rehan-lisa-dan-apriyani-siti-juara
Pasangan ganda campuran Indonesia, Lisa Ayu Kusumawati (kiri) dan Rehan Naufal Kusharjanto (kanan), mengembalikan kok ke arah ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat dan Shevon Jemie Lai, dalam babak pertama Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (13/6/2023). (Sumber: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Desy Afrianti

SAARBRUCKEN, KOMPAS.TV - Dua wakil Indonesia berambisi meraih gelar juara pada final HYLO Open 2023 malam nanti.

Final HYLO Open 2023 bakal dimulai jam 20.00 WIB di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Minggu (5/11/2023).

Link live streaming final HYLO Open 2023 disertakan di akhir tulisan,

Dua wakil Indonesia yang dimaksud adalah pasangan ganda putra Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Baca Juga: Link Live Streaming HYLO Open 2023 Jam 20.00 WIB: Rehan/Lisa dan Apriyani/Siti Intip Final

Bagi Rehan/Lisa ini menjadi kesempatan mereka mengulang kesuksesan tahun lalu, dengan memenangkan HYLO Open 2022.

Ketika itu, Rehan/Lisa mengalahkan pasangan China Feng Yanzhe/Huang Dongping 21-17 dan 21-15.

Pada laga nanti, Rehan/Lisa akan melawan pasangan kuat Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Rekor pertemuan Rehan/Lisa melawan Tang/Tse sendiri tidaklah apik, karena selalu kalah di empat pertemuan.

Sementara itu, di ganda putri, Apriyani/Siti bakal melawan wakil China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Fase Grup Piala Dunia U17 2023, Bima Sakti Ungkap Peluang Garuda Muda

Pada pertemuan terakhir di BWF World Tour 2022, Zhang/Zheng mampu mengalahkan Apriyani/Siti.

Namun, di tiga laga sebelumnya ganda Indonesia itu selalu menang.

Tentu pada laga nanti, Apriyani/Siti ingin menambah keunggulannya atas Zhang/Zheng.

JADWAL

  • Ganda Campuran: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)
  • Tunggal Putri: Line Hojmark Kjaer (Denmark) vs Beiwen Zhang (AS)
  • Tunggal Putra: Chou Tien Chen (Taiwan) vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong)
  • Ganda Putri: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramdhanti vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China)
  • Ganda Putra: Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China)

LINK LIVE STREAMING

Berikut ini link live streaming final HYLO Open 2023.

DI SINI




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x