Kompas TV olahraga sepak bola

Jelang Final Lawan Thailand di SEA Games 2023, Pemain Timnas U22 Punya Waktu Guyon dan Main Kartu

Kompas.tv - 15 Mei 2023, 21:05 WIB
jelang-final-lawan-thailand-di-sea-games-2023-pemain-timnas-u22-punya-waktu-guyon-dan-main-kartu
Manajer Timnas Indonesia Kombes Pol. Sumardji (Sumber: Antara)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Fadhilah

PHNOM PENH, KOMPAS.TV - Manajemen Timnas U22 Indonesia memberi kesempatan untuk bersantai kepada Rizky Ridho dan kawan-kawan sebelum laga final sepak bola SEA Games 2023 melawan Thailand.

Manajer Timnas Indonesia Kombes Pol Sumardji mengatakan, pada malam hari para pemain memiliki waktu bersantai untuk guyon dan bermain kartu.

Menurut dia, hal itu ditujukan untuk menguatkan mental pemain sebelum laga final melawan Thailand di Olympic Stadium, Phnom Penh, Selasa (16/5)

Selain itu, pihaknya juga mendatangkan psikolog langsung dari Jakarta.

"Malam hari mereka kami beri kesempatan untuk ngobrol, guyon (bercanda) hingga main kartu, tetapi kami batasi hingga jam sembilan," kata Sumardji di Phnom Penh Hotel, Kamboja, Senin (15/5/2023) dikutip dari Antara.

Baca Juga: Final Sepak Bola SEA Games 2023, 'Head to Head' Indonesia Vs Thailand!

Meski memberi kelonggaran pada pemain, manajemen timnas tetap memberikan pembatasan-pembatasan aktivitas yang berpotensi mengganggu konsentrasi pemain menjalani laga krusial tersebut.

"Jelang laga semuanya harus steril. Kami juga membatasi pemain main medsos. Kami ingin pemain tidak menyia-nyiakan kesempatan yang ada. Pemain kami awasi betul," kata Sumardji menegaskan.

Sebelumnya, Pelatih Timnas U22 Indra Sjafri mengaku sudah menyiapkan tim terbaik meski pada laga final tidak diperkuat Pratama Arhan karena terkena hukuman setelah mendapatkan kartu merah saat melawan Vietnam di semifinal.

"Termasuk Pratama Arhan kondisinya bagus. Tapi secara regulasi dia tidak bisa main (kartu merah). Jadi kami berkekuatan 19 pemain yang semua siap diturunkan," katanya menambahkan.

Indra juga menyebut timnya sudah berproses sejauh ini dan besok Skuad Garuda akan memberikan yang terbaik. 

"Tim ini telah berproses sejak fase grup hingga semifinal dengan hasil baik dan kami dengan seluruh pemain sudah berkomitmen, besok bisa memberikan yang terbaik," kata dia.

Baca Juga: Enam Perak dan Dua Perunggu, Wushu Indonesia Raih Juara Umum SEA Games 2023




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x