Kompas TV olahraga sepak bola

Madura United vs PSM: Pelatih Juku Eja Heran Laga Penentuan Juara Liga 1 Tak Tayang di TV

Kompas.tv - 31 Maret 2023, 14:51 WIB
madura-united-vs-psm-pelatih-juku-eja-heran-laga-penentuan-juara-liga-1-tak-tayang-di-tv
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. (Sumber: Kompas.com/Suci Rahayu)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Edy A. Putra

PAMEKASAN, KOMPAS.TV - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, heran pertandingan penentuan juara Liga 1 2022-23 antara timnya dan Madura United tidak ditayangkan secara langsung oleh pemegang hak siar. 

Duel Madura United vs PSM sendiri akan berlangsung di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/3/2023) pukul 20.30 WIB. 

Pemegang hak siar Liga 1 2022-23 lebih memilih menyiarkan duel Persija vs Persib yang berlangsung secara bersamaan. 

Baca Juga: Malam Ini PSM Makassar Bisa Kunci Juara Liga 1 2022-23, Begini Kata Sang Pelatih

Menurut Tavares, duel Madura United vs PSM lebih layak untuk ditayangkan TV karena menjadi laga penting penentuan gelar juara Liga 1 2022-23.

"Saya agak terganggu pada saat tahu pertandingan kita tidak disiarkan di TV, cuma di Vidio (secara live streaming)," kata Tavares, Kamis (30/3/2023), dilansir dari Tribun Timur.

"Menurut saya, pada saat ada tim yang memang bisa mengunci gelar juara besok, kenapa tidak memasukkan pertandingan ini yang layak mendapatkan siaran langsung."

Baca Juga: PIala Dunia U20 Batal di Indonesia, Pelatih Persib Bandung Luis Milla: Ini Kesalahan Negara

"Saya berharap pertandingan kita akan disaksikan banyak orang," tegas pelatih asal Portugal itu.

Seperti diketahui, PSM Makassar merupakan pemuncak klasemen Liga 1 2022-23 dengan koleksi 69 poin dari 31 pertandingan. Mereka unggul 10 poin dari rival terdekat, Persib Bandung. 

Tim berjuluk Juku Eja itu akan menyegel gelar Liga 1 2022-23, menghapus dahaga juara selama 23 tahun, jika sanggup mengamankan tiga poin di kandang Madura United. 

Namun, apabila Persib Bandung menelan kekalahan dari Persija, PSM otomatis bakal juara Liga 1 2022-23 terlepas dari hasil apapun yang mereka dapat dari duel kontra Madura United. 


 




Sumber : Kompas TV/Tribun Timur




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x