Kompas TV olahraga sepak bola

Pensiun dari Dunia Sepak Bola, Gareth Bale Jajaki Karier sebagai Pegolf

Kompas.tv - 24 Januari 2023, 22:05 WIB
pensiun-dari-dunia-sepak-bola-gareth-bale-jajaki-karier-sebagai-pegolf
Gareth Bale mengawali kariernya sebagai pegolf profesional usai memutuskan pensiun dari dunia sepak bola. (Sumber: Instagram FIFA World Cup)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gareth Bale mengawali kariernya sebagai pegolf profesional usai memutuskan pensiun dari dunia sepak bola. 

Mantan pemain Real Madrid dan Timnas Wales itu akan mengikuti turnamen AT&T Pebble Beach Pro-Am yang akan bergulir pada 2-5 Februari 2023 mendatang. 

"Senang untuk mengumumkan bahwa saya akan bermain AT&T Pebble Beach Pro-AM di awal bulan depan! Ayo," tulis Bale di akun resmi Instagram-nya pada Selasa (24/1/2023). 

Baca Juga: Pensiun dari Dunia Sepak Bola, Gareth Bale: Mimpi yang Menjadi Nyata

AT&T Pebble Beach Pro-Am sendiri adalah turnamen golf profesioal di PGA Tour yang digelar setiap tahun di Californai, Amerika Serikat (AS). 

Nantinya, turnamen yang diikuti Gareth Bale ini juga akan menampilkan para pegolf profesional macam kampiun bertahan US Open Matt Fitzpatrick, hingga Luke Donal, dan Jordan Spieth. 

Para pegolf profesional ini akan bertanding melawan para selebriti dan pegolf amatir lainnya. Bale sendiri mendapat undangan sebagai seorang selebriti. 

Baca Juga: Manajer Wales: Gareth Bale Tidak Pernah Kecewakan Kami

Gareth Bale sendiri memang sempat fokus untuk bermain golf semasa masih menjadi pesepak bola profesional. 

Selama kariernya menjadi pemain sepak bola, Gareth Bale terbilang sangat sukses, terlebih saat membela Real Madrid. 

Total, pria bernama lengkap Gareth Frank Bale ini telah mendapatkan 16 trofi kala membela Real Madrid, termasuk 5 gelar Liga Champions dan 3 La Liga Spanyol. 

Bahkan, pada masa akhir kariernya di Los Angeles FC, Bale masih sempat mendapatkan dua trofi, yakni MLS Cup 2022 dan Suporters Shield 2022. 

Lain itu, Bale juga menginspirasi Wales untuk lolos ke dua Kejuaraan Piala Eropa (Euro) dan Piala Dunia pertama sejak 1958 serta memenangkan lima gelar Liga Champions dalam sembilan tahun di Real Madrid antara 2013 dan 2022.
 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x