Kompas TV olahraga kompas sport

China Mundur, Timnas Indonesia Tinggal Lawan Australia di Kualifikasi Piala Asia U-23

Kompas.tv - 12 Oktober 2021, 06:10 WIB
china-mundur-timnas-indonesia-tinggal-lawan-australia-di-kualifikasi-piala-asia-u-23
Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 hanya menyisakan Australia setelah China dikabarkan memilih mundur dari ajang ini. (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Gading Persada

BEIJING, KOMPAS.TV - Lawan Timnas Indonesia di grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 kini hanya menyisakan Australia setelah China mengikuti jejak Brunei Darussalam untuk mundur dari ajang ini. 

Kabar mundurnya Negeri Tirai Bambu dari Kualifikasi Piala Asia U-23 ini muncul pada Senin (11/10/2021) kemarin. 

Dilansir dari Xinhua, Timnas China dalam sebuah pernyataan mengatakan mundur dari Kualifikasi Piala Asia U-23 karena masalah pembatasan akibat pandemi Covid-19. 

"Karena peraturan pencegahan dan pengendalian epidemi, pembatasan penerbangan, dan alasan lainnya, tim nasional sepak bola China U-22 tidak dapat melakukan perjalanan ke Tajikistan seperti yang direncanakan untuk berpartisipasi dalam kualifikasi Piala Asia U-23," bunyi pernyataan itu dikutip KOMPASTV dari Xinhua, Selasa (12/10/2021).

"Kami harus mundur dari pertandingan dengan penyesalan," pungkas pernyataan tersebut. 

Masih dalam laporan tersebut, meski China mundur dari Kualifikasi Piala Asia U-23, skuad asuhan Alexander Jankovic tetap melakukan persiapan guna menyambut Asian Games 2022.

AFC selaku penyelenggara Piala Asia U-23 belum memberikan tanggapan terkait mundurnya Timnas China dari babak kualifikasi. 

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-23, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Australia dan China

Kabar mundurnya China tentu berdampak pada keikutsertaan Timnas Indonesia di ajang ini.

Apabila nanti AFC memutuskan tak ada perubahan komposisi di grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 yang menyisakan dua tim, Indonesia tak perlu keluar keringat banyak karena hanya akan bertanding sekali.

Kemenangan atas Australia akan langsung membawa Garuda Muda lolos ke Piala Asia U-23.

Tapi tentu hal tersebut juga bukan perkara mudah karena yang menjadi lawan adalah salah satu raksasa di Asia yaitu Australia.

Di lain sisi, Indonesia juga akan mendapat kerugian karena otomatis akan kehilangan peluang lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-23 dengan jalur runner-up terbaik.

Jika nanti Indonesia kalah melawan Australia, Timnas U-23 tidak akan mengantongi satu poin pun.

Itu berarti, Indonesia tidak bisa bersaing dengan tim lain yang di grupnya terdapat 3 atau 4 tim karena pasti akan kalah dalam jumlah poin.

Namun apa pun itu, AFC belum memutuskan bagaikan kelanjutan persaingan di grup G Kualifikasi Piala Asia U-23.

Yang jelas, Timnas Indonesia harus mempersiapkan diri dengan baik apabila ingin lolos untuk pertama kalinya di Piala Asia U-23. 

Baca Juga: Bagus Kahfi Tak Menyangka Dipanggil untuk Memperkuat Timnas Indonesia U-23

 




Sumber : Xinhua




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x