KOMPAS.TV - Dua petugas KRL yang menemukan uang senilai Rp 500 juta mendapatkan hadiah dari Menteri BUMN Erick Thohir.
Selain diangkat menjadi karyawan tetap, keduanya juga mendapatkan pertanggungan asuransi senilai Rp 1 miliar.
Menteri BUMN Erick Thohir memberikan hadiah kepada petugas KRL yang menemukan uang Rp 500 juta.
Keduanya yang diangkat menjadi karyawan tetap PT KCI adalah Egi Sandi yang merupakan petugas pengawalan KRL, dan Mujenih yang bekerja sebagai petugas kebersihan.
Selain menjadi karyawan, keduanya juga diberi hadiah asuransi dengan nilai pertanggungan sebesar Rp 1 miliar.
Erick Thohir menyatakan sikap jujur keduanya yang menemukan uang Rp 500 juta harus dijadikan contoh.
Sebelumnya, Egi dan Mujenih menemukan uang senilai Rp 500 juta dalam bungkus plastik pada 6 Juli 2020 lalu di KRL rute Jakarta - Bogor.
Saat itu, uang Rp 500 juta ditemukan di dekat bangku prioritas.
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.