Kompas TV nasional humaniora

Perpustakaan Keliling di Madiun Mampu Tingkatkan Minat Baca Anak

Kompas.tv - 21 April 2025, 16:58 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

MADIUN, KOMPAS.TV - Murid Sekolah Dasar Negeri Palur 01, Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, ini langsung menyerbu mobil perpustakaan keliling di sekolahnya. Mereka tampak bersemangat memilih berbagai macam jenis buku yang akan dibaca.

Salah satu murid mengaku senang dengan adanya kunjungan mobil perpustakaan keliling di sekolah, sebab mereka bisa memperbanyak ilmu pengetahuan serta referensi dari buku yang dibaca, bukan hanya mengandalkan gadget.

Mobil perpustakaan keliling ini merupakan koleksi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Madiun yang dioperasikan untuk meningkatkan minat baca. Sasarannya sekolah dasar sederajat, SMP sederajat, dan SMA sederajat di wilayah Kabupaten Madiun.

Dua unit mobil perpustakaan keliling setiap hari rutin dijadwalkan mengunjungi sekolah-sekolah secara bergilir. Setiap mobil tersedia sekitar 300 sampai 600 buku.

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Madiun mencatat telah mengoleksi 34 ribu buku. Untuk menarik minat masyarakat dalam wisata literasi, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan juga berupaya menambah serta memperbarui koleksi buku, baik fisik maupun digital.

Baca Juga: Atap Kelas Ambrol, Siswa SD Negeri 4 Sambi Sragen Belajar di Perpustakaan

#perpustakaan #madiun 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x