Kompas TV nasional peristiwa

[FULL] Pantauan Terkini Harga dan Stok Gas Elpiji 3 KG di Pengecer Samarinda-Bali, Masih Kosong?

Kompas.tv - 9 Februari 2025, 14:30 WIB
Penulis : Tesalonika Ajeng

KOMPAS.TV - Sebagian warga masih kesulitan mendapatkan elpiji 3 kilogram di Samarinda, Kalimantan Timur. Warga mengeluhkan sulitnya membeli elpiji 3 kilogram.

Deretan tabung elpiji 3 kilogram menandai antrean warga di pangkalan elpiji Jalan Urip Sumoharjo, Samarinda.

Warga rela antre demi membeli gas 3 kilogram dengan harga yang lebih murah, sesuai anjuran pemerintah.

Meskipun pemerintah telah membolehkan pengecer menjual elpiji 3 kilogram, warga sulit mendapatkan stok dan harganya mahal, yakni 35 ribu hingga 40 ribu rupiah, dari harga eceran tertinggi (HET) sebesar 18 ribu rupiah.

Sementara di Kabupaten Badung, Bali, kelangkaan gas elpiji 3 kilogram masih terjadi di tingkat pengecer.

Sejak dua minggu lalu, sebagian besar pengecer hanya memajang tabung gas kosong akibat kurangnya pasokan gas dari agen. Padahal, pemerintah telah mengubah aturan terkait penjualan gas bersubsidi 3 kilogram.

Baca Juga: Distribusi Gas Masih Dibatasi, Pengecer Jual Elpiji 3 KG Seharga Rp 25 Ribu

#gaselpiji #gas3kg #pemerintah

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x