Kompas TV nasional politik

Wakil Ketua MPR Ibas: Masyarakat Harus Dapat Pasokan Elpiji 3 KG yang Cukup

Kompas.tv - 4 Februari 2025, 16:54 WIB
wakil-ketua-mpr-ibas-masyarakat-harus-dapat-pasokan-elpiji-3-kg-yang-cukup
Wakil Ketua MPR RI dari Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas. (Sumber: Istimewa)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS TV - Wakil Ketua MPR RI dari Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas mengingatkan pemerintah, khususnya Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) untuk memastikan masyarakat mendapatkan pasokan gas 3 KG elpiji yang cukup. 

Ia berharap masyarakat mendapat pasokan yang cukup dengan harga sesuai.

“Harapan kami dengan perbaikan rantai pasokan elpiji 3 kg bersubsidi, masyarakat mendapat pasokan yang cukup, dengan harga yang sesuai dengan harga eceran tetap,” kata Ibas kepada wartawan, Selasa (4/2/2025). 

Baca Juga: Gas LPG 3 Kg Kini Boleh Dijual Pengecer, Skemanya Berubah Jadi Sub-Pangkalan, Ini Penjelasannya

Ia mengapresiasi langkah nyata Presiden Prabowo Subianto yang cepat pada kebijakannya agar pengecer gas elpiji  3 kilogram bisa tetap berjualan sehingga keresahan masyarakat tidak berkelanjutan.

Sebagai informasi, terkait kelangkaan elpiji 3 kg, beberapa daerah mengalami kendala distribusi akibat perubahan kebijakan yang melarang pengecer menjual elpiji 3 kilogram bersubsidi.

“Saya mengapreasiasi langkah nyata Presiden Prabowo terhadap aspirasi rakyat, di mana pengecer elpiji 3 kilogram bisa tetap berjualan, sehingga tidak ada keresahan dan kekhawatiran masyarakat yang berkelanjutan,” kata Ibas.

“Sembari mendukung program Kementerian ESDM dan eksekusinya di Pertamina Patra Niaga untuk menyempurnakan penyaluran distribusi elpiji 3 kg dari pangkalan dan sub-pangkalan, termasuk para pengecer,” imbuhnya. 

Anggota Komisi XII DPR RI ini menyampaikan dukungannya agar swasembada energi yang dicanangkan pemerintah pusat dapat tercapai. 

Swasembada energi yang juga diiringi dengan pengembangan energi baru. 

“Lebih dari itu, kami mendukung agar swasembada energi yang dicanangkan Pemerintah pusat bisa tercapai, termasuk terkait dengan lifting minyak dan gas,” katanya.

“Dan pengembangan serta implementasi energi baru dan terbarukan dalam menjaga lingkungan hidup untuk bangsa dunia dan generasi,” kata Ibas.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Terjunkan Satgas Gakkum Awasi Distribusi Gas LPG 3 Kg

Sebelumnya, pemerintah kembali mengizinkan warung kelontong (pengecer) untuk terus menjual elpiji 3 kg dengan syarat menjadi sub-pangkalan resmi PT Pertamina (Persero).

Menurut Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari, kebijakan ini bertujuan untuk menjaga kelancaran pasokan elpiji 3 kg dan meningkatkan kontrol distribusi.

"Kebijakan ini bertujuan menjaga ketersediaan elpiji subsidi bagi masyarakat yang berhak serta meningkatkan kontrol distribusi," ujarnya dalam keterangan yang diterima Kompas.tv, Selasa (4/2/2025).

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x