JAKARTA, KOMPAS.TV- Aplikasi SatuSehat dari Kementerian Kesehatan menghadirkan berbagai fitur dan layanan kesehatan dengan data yang terintegrasi dengan SatuSehat Platform.
Melalui aplikasi ini, masyarakat dapat mengakses sertifikat imunisasi anak dan vaksinasi selain Covid-19, mencatat informasi kesehatan pribadi hingga resume rekam medis.
Terbaru, aplikasi SatuSehat juga akan digunakan sebagai platform pendaftaran Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk masyarakat yang berulang tahun.
Namun, dalam penggunaan aplikasi SatuSehat, masih terdapat keluhan dari masyarakat mengenai kesulitan akses aplikasi tersebut di ponsel. Beberapa keluhan yang sering muncul meliputi kendala verifikasi saat aktivasi akun hingga kegagalan mengunduh sertifikat vaksinasi.
Baca Juga: Aplikasi SatuSehat untuk Tes Kesehatan Gratis, Kemenkes: Tes di Hari Ulang Tahun
Menanggapi hal itu, Staf Ahli bidang Teknologi Kesehatan Kemenkes, Setiaji, menyarankan masyarakat untuk memastikan aplikasi SatuSehat Mobile yang digunakan sudah diperbarui ke versi terbaru.
Pada versi terbaru, terdapat pembaruan fitur-fitur dan fungsi aplikasi yang makin meningkatkan kenyamanan penggunanya.
“Bagi masyarakat yang mengalami e-mail verifikasi tidak masuk berkali-kali ketika hendak registrasi akun SatuSehat Mobile, disarankan untuk mengecek folder Spam. Jika tidak ditemukan di dalam folder Spam, maka daftar dengan e-mail lain yang dimiliki," kata Setiaji dalam keterangan tertulisnya, dikutip dari laman resmi Kemenkes, Minggu (26/1/2025).
Baca Juga: Daftar Kereta yang Batal Beroperasi dan Ambil Rute Memutar karena Banjir di Grobogan
Ia menjelaskan, ada beberapa kemungkinan mengapa seseorang tidak dapat mendaftarkan akun, antara lain:
Jika tidak mengetahui e-mail atau nomor telepon terdaftar, masyarakat dapat melapor ke e-mail helpdesk@kemkes.go.id atau mengisi formulir aduan melalui https://satusehat.kemkes.go.id/mobile/contact-us (pilih kategori aduan “Akun”).
Baca Juga: Kemenkes Minta Masyarakat Segera Aktifkan BPJS Kesehatan demi Manfaatkan Skrining Gratis
"Dalam laporan itu, mohon untuk menyebutkan data nomor telepon terdaftar dan nomor telepon baru, serta keperluan pembaruan. Selain itu, Anda wajib melampirkan bukti valid berupa foto diri dengan kartu identitas yang sesuai dengan akun SatuSehat Mobile," tuturnya.
Selanjutnya, apabila masyarakat gagal mengunduh sertifikat vaksinasi, Setiaji juga menjelaskan beberapa hal untuk mengatasi kendala tersebut.
“Pertama, apakah ada error message yang ditampilkan? Jika iya, apakah sudah pernah lapor ke hubungi kami? Kedua, jika tidak ada error message yang ditampilkan, apakah user sudah cek pada folder download di ponsel masing-masing?” jelasnya.
“Kemudian, Frequently Asked Question (FAQ) untuk kendala akun lainnya, silakan dapat mengakses informasi ke tautan https://satusehat.kemkes.go.id/mobile/faq/topic?categoryId=66a03477-fecd-4a34-a181-e8c0bf580beb," tandasnya.
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.