Kompas TV nasional politik

Lagi! Prabowo Bertemu Jokowi di Solo, Diajak Makan Nasi Goreng Jawa

Kompas.tv - 4 November 2024, 14:37 WIB
Penulis : Shinta Milenia

SOLO, KOMPAS.TV - Minggu (3/11/2024) malam, Presiden Prabowo Subianto mengunjungi kediaman Presiden ke-7 Indonesia, Joko Widodo di Solo, Jawa Tengah.

Kedatangan Prabowo disambut langsung oleh Jokowi dan Iriana.

Setelah berada di kediaman, Prabowo dan Jokowi pergi bersama menaiki satu mobil dan sempat menyapa media yang menanti di depan rumah.

Keduanya menuju salah satu rumah makan di Solo untuk makan malam bersama.

Lokasi tersebut sebelumnya pernah menjadi tempat Prabowo menerima dukungan dari relawan Gibran Rakabuming Raka dalam Pilpres 2024.

Ketika ditanya wartawan tentang agenda pertemuan, Prabowo menyebutkan bahwa mereka akan makan nasi goreng Jawa.

Saat ditanya mengenai pembahasan soal Pilkada, Prabowo hanya mengulangi fokusnya pada menu makan malam.

Sebelumnya pada Jumat (1/11/2024) malam, Jokowi juga menerima kunjungan dari calon Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil, di kediamannya.

Ridwan mengaku membahas pembangunan Jakarta, di mana Jokowi pernah menjabat sebagai Gubernur sebelum menjadi Presiden.

Sebelum bertemu Jokowi, Ridwan Kamil juga bertemu Prabowo pada Kamis, 31 Oktober di sebuah restoran Padang di Jakarta Pusat.

Keduanya berbincang sambil makan bersama. Ridwan menegaskan bahwa pertemuan tersebut menunjukkan dukungan dari kedua pemimpin untuk dirinya.

Pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo dan Jokowi diunggah di media sosial keduanya dan Ridwan mengklaim bahwa elektabilitasnya lebih tinggi dibandingkan rival di Pilgub Jakarta.

Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto menilai tindakan Ridwan Kamil menunjukkan mentalitas yang lemah, dengan bertemu sejumlah tokoh untuk mendongkrak elektabilitasnya yang dinilai sedang merosot.

Di sisi lain, calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 yang diusung PDI Perjuangan, Pramono Anung enggan menanggapi pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo dan Jokowi.

Ia memilih untuk mendoakan agar semuanya berjalan lancar dan dalam kondisi sehat.

#prabowo #jokowi #politik




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: