Kompas TV nasional politik

RK Janjikan Program Dokter Keliling, Kun Perluas Aplikasi JAKI, Pram Janji Perluas Akses BLK

Kompas.tv - 10 Oktober 2024, 21:48 WIB
Penulis : Shinta Milenia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menyebutkan akan menghadirkan banyak program gratis bagi warga Jakarta jika ia terpilih.

Ia menggelar tes kesehatan gratis bagi warga di Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Setelah mengikuti pemeriksaan kesehatan bersama warga, Ridwan Kamil berjanji menjadikan Jakarta sebagai kota yang sehat.

Ridwan Kamil juga menyatakan bahwa jika terpilih menjadi Gubernur Jakarta, ia akan menyediakan dokter keliling untuk lansia yang mobilitasnya terbatas.

Sementara itu, calon Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 2, Kun Wardana berjanji akan menyempurnakan aplikasi "Jaki" (Jakarta Kini) sebagai wadah keluhan masyarakat.

Kun menyebutkan bahwa jika terpilih, ia akan memperluas cakupan aplikasi Jaki.

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung memiliki cara untuk mengatasi kemiskinan yang menjadi masalah utama di Jakarta.

Pramono berencana untuk memperbanyak akses ke balai latihan kerja.

Baca Juga: Jadi Pembicara di Rakornas PKB, Prabowo Sebut Banyak Kekayaan Alam yang Tak Dinikmati Rakyat

#pilkada #jakarta #kampanye #politik

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x