Kompas TV nasional peristiwa

Anggota DPR Fraksi Golkar Ini Hadiri Pelantikan dengan Pakaian Ultraman, Niat Mau Basmi Kejahatan

Kompas.tv - 1 Oktober 2024, 10:44 WIB
anggota-dpr-fraksi-golkar-ini-hadiri-pelantikan-dengan-pakaian-ultraman-niat-mau-basmi-kejahatan
Anggota DPR Fraksi Partai Golkar Jamaludin Malik di gedung DPR, Jakarta, Selasa (1/10/2024). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS TV - Ada pemandangan unik saat pelantikan DPR periode 2024-2029. Kehadiran anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI Jamaludin Malik yang mengenakan pakaian superhero Ultraman di gedung DPR, kompleks parlemen, Jakarta, Selasa (1/10/2024).

"Ya kan kita ciri khasnya waktu nyaleg kita pakai Ultraman, ya jadi nggak ninggalin ciri khasnya," kata Jamaludin di gedung DPR, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa.

Selain menjadi ciri khas saat menjadi caleg, kata dia, dirinya mengenakan pakaian Ultraman sebagai simbol menjadi wakil rakyat untuk membasmi kejahatan. 

Baca Juga: Pelantikan Anggota DPR RI: Saudara Dipilih Bukan Dilotre, meski Kami Tak Kenal Siapa Saudara

"Karena kalau Ultraman itu membasmi kejahatan," kata Jamaludin.

Sebanyak 580 anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dan 136 Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI periode 2024-2029 akan dilantik pada Selasa (1/10/2024). 

Dari seluruh anggota parlemen dan senator yang akan dilantik itu terdapat tiga anggota termuda dan tertua. 

Mereka akan memimpin jalannya Rapat Paripurna DPR periode 2024-2029. Hal serupa juga terjadi untuk DPD. 

Baca Juga: Mantan Anggota DPR 5 Periode, Ceu Popong Otje Djundjunan Beri Wejangan ke Anggota Baru

"Jadi, dikonsensi dari dulu sudah dilakukan. Akhirnya diputuskan cari yang paling tua dan muda dari zaman dulu," kata Sekjen DPR RI Indra Iskandar kepada wartawan, Senin (30/9/2024). 


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x