Kompas TV nasional peristiwa

Mensos Gus Ipul Pastikan Hubungan dengan Menteri dari PKB Tak Pengaruhi Kinerjanya

Kompas.tv - 11 September 2024, 13:16 WIB
mensos-gus-ipul-pastikan-hubungan-dengan-menteri-dari-pkb-tak-pengaruhi-kinerjanya
Saifullah Yusuf dilantik sebagai Menteri Sosial di Istana Negara (Sumber: Tangkapan Layar Kompas TV)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau Gus Ipul memastikan hubungannya dengan sesama menteri dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tidak akan mempengaruhi kinerjanya.

Sebagaimana diketahui, Saifullah Yusuf merupakan Sekretaris Jenderal PBNU dan saat ini, institusinya tengah mengalami hubungan yang tidak baik-baik saja dengan PKB.

“Ini yang jelas di sini kita bantu presiden. Siapapun yang dipunyai oleh presiden itu adalah bagian dari upaya kita untuk mensukseskan apa yang menjadi misi presiden,” ucap Gus Ipul.

Oleh karena itu, Gus Ipul memastikan konflik yang terjadi antara PBNU dan PKB tidak akan memengaruhi kinerjanya sebagai menteri baru. “Saya kira enggak lah,” ujar Gus Ipul.

Baca Juga: Jabat Mensos, Saifullah Yusuf Mundur dari Wali Kota Pasuruan

“Partai ya partai itu sendiri. Ini eksekutif ya eksekutif. Ya, jelas imam kita kan di eksekutif ya presiden,” kata Gus Ipul.

Kemudian, Gus Ipul sempat dikonfirmasi, apakah dengan dilantik sebagai Menteri Sosial dirinya akan mundur dari PBNU. Menurut Gus Ipul, dirinya akan tetap menjabat sebagai Sekretaris Jenderal PBNU.

“Ya masih, nanti lihat situ perkembangan saja. Sementara ya tetap,” kata Gus Ipul.

Hanya saja, lanjut Gus Ipul, per hari ini dirinya menyatakan mundur dari jabatan Wali Kota Pasuruan.

“Per hari ini juga saya mundur sebagai Wali Kota Pasuruan, otomatis itu,” ucap Gus Ipul.

Sebelumnya Presiden Jokowi melantik Saifullah Yusuf sebagai Menteri Sosial untuk sisa masa jabatan periode 2019-2024.

Baca Juga: Pramono soal Rencana Pertemuan Megawati dengan Prabowo: Yang Jelas Komunikasinya Berjalan Baik

Pengangkatan Saifullah Yusuf sebagai bagian dari menteri negara Kabinet Indonesia Maju sisa masa jabatan periode 2019-2024 dilakukan sesuai Keputusan Presiden nomor 102B Tahun 2024 tentang pengangkatan Menteri Sosial.


“Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa Presiden Republik Indonesia menimbang dan seterusnya mengingat dan seterusnya, memutuskan, menetapkan dan seterusnya, kesatu dan seterusnya, kedua mengangkat Saifullah Yusuf sebagai menteri sosial Kabinet Indonesia maju dalam sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024,” ucap Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kemensetneg Nanik Purwanti, Rabu (11/9/2024).




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x