Kompas TV nasional humaniora

Prabowo Rencanakan Upacara HUT RI Tahun 2025 Kembali di IKN: Insyaallah Akan di Sini Lagi

Kompas.tv - 17 Agustus 2024, 20:05 WIB
prabowo-rencanakan-upacara-hut-ri-tahun-2025-kembali-di-ikn-insyaallah-akan-di-sini-lagi
Presiden Joko Widodo atau Jokowi berbincang dengan Menteri Pertahanan yang juga presiden terpilih Prabowo Subianto usai mengikuti Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR-DPD Tahun 2024 di Gedung Nusantara, komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2024). (Sumber: ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Desy Afrianti

PENAJAM PASER UTARA, KOMPAS.TV – Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tahun 2025 akan kembali digelar di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur.

Pernyataan itu disampaikan oleh Presiden terpilih RI Prabowo Subianto saat mendampingi Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) setelah Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih pada Peringatan HUT Ke-79 RI di Istana Negara, IKN, Sabtu (17/8/2024) petang.

"Insyaallah akan di sini lagi," kata Prabowo, dikutip Antara.

Dalam wawancara tersebut, awalnya wartawan menanyakan hal itu pada Jokowi, namun Jokowi mempersilakan Prabowo untuk menjawab.

Baca Juga: Jokowi Turun Podium Beri Selamat ke AHY & Pemenang Busana Adat Terbaik saat HUT ke-79 RI di IKN

"Tanyakan ke presiden terpilih," kata Jokowi.

Meski menyatakan kemungkinan Upacara Peringatan HUT RI tahun depan akan digelar di IKN, ia belum memastikan upacara akan dilangsungkan di dua tempat, yakni Istana Merdeka, Jakarta dan Istana Negara IKN seperti tahun ini.

Namun, ia menegaskan pemerintahannya kelak akan menggelar Upacara Peringatan HUT RI di IKN.

"Kita lihat nanti, tetapi intinya upacara di sini," ujarnya.

Sebelumnya, Kompas.TV memberitakan, Jokowi memimpin Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi yang pertama kali digelar di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pagi tadi.

Dalam upacara di Istana Negara IKN tersebut, Jokowi didampingi presiden terpilih Prabowo Subianto.

Sementara Wakil Presiden Ma'ruf Amin menghadiri upacara di Istana Merdeka, Jakarta, dengan didampingi wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka.

Baca Juga: Berikut Ini Nama Paskibraka yang Bertugas di Upacara Penurunan Bendera di IKN

Pada upacara itu, Presiden Jokowi mengenakan baju adat Kustin asal Kalimantan Timur, sementara Prabowo Subianto mengenakan pakaian adat khas Cak Surabaya, Jawa Timur.


Pada upacara penurunan bendera, Sabtu sore, Prabowo kembali mendampingi Jokowi di Lapangan Upacara Istana Negara, IKN.




Sumber : Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x