JAKARTA,KOMPAS.TV - Pakaian nasional adat daerah Indonesia biasanya menjadi busana yang digunakan saat perayaan HUT RI pada setiap 17 Agustus.
Pakaian adat Indonesia tentunya amat beragam dan berbeda-beda tiap daerah.
Pakaian adat ini mencerminkan keragaman budaya yang ada di Indonesia dan menjadi simbol kebanggaan serta identitas setiap daerah.
Setiap pakaian adat memiliki ciri khas dan keunikan tersendiri yang dipengaruhi oleh tradisi dan budaya lokal.
Berikut daftar nama pakaian adat di Indonesia dikutip dari berbagai sumber:
Baca Juga: Masyarakat Pontianak Gotong-Royong Bersihkan Lingkungan Peringati HUT Ke-79 RI
Terkait HUT ke-79 Republik Indonesia, sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan, awalnya pemerintah berencana untuk mengundang 8.000 orang ke upacara HUT ke-79 Republik Indonesia di Ibu Kota Nusantara (IKN).
Namun, rencana tersebut terpaksa dibatalkan karena keterbatasan kapasitas dan akomodasi di IKN.
Baca Juga: Perempuan Berkebaya Indonesia Berbagi Sembako dan Obat-Obatan untuk Masyarakat Adat Baduy
Jokowi menyampaikan hal ini saat meresmikan peletakan batu pertama pembangunan Nusantara International Convention Center and Hotel oleh Royal Golden Eagle (RGE) Group di IKN, pada Senin (12/8/2024).
"Nanti akan ada upacara di ibu kota Nusantara. Awal-awal yang diundang itu 8.000, dihitung-hitung ternyata hotelnya nggak cukup, akomodasi tidak cukup, konsumsi juga sangat sulit karena memang ekosistemnya belum terbangun di sini," kata Jokowi dikutip dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Senin (12/8).
Jokowi menjelaskan, jumlah undangan sempat dikurangi menjadi 4.000 orang.
Namun, kapasitas lapangan upacara di Istana Negara IKN tetap tidak dapat menampung jumlah tamu tersebut.
Meskipun jumlah tamu sudah dikurangi setengahnya, masalah akomodasi dan konsumsi masih belum bisa teratasi.
Setelah itu, jumlah tamu dikurangi lagi menjadi 2.000 orang sebelum akhirnya diputuskan hanya 1.300 orang yang akan diundang untuk menghadiri upacara di IKN pada Sabtu (17/8/2024) akhir pekan ini.
"2.000 (tamu) pun masih tidak cukup, akhirnya keputusan terakhir kemarin menjadi 1.300 tamu yang akan diundang ke Istana Negara untuk mengikuti upacara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan yang ke-79," ucap Jokowi.
Baca Juga: Presiden Jokowi Undang Gubernur, Bupati, Wali Kota se-Indonesia Lihat Perkembangan IKN
Sumber : Kompas TV, KG Media
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.