Kompas TV nasional politik

Jokowi Kenalkan Prabowo ke Dunia Internasional, Pengamat: Tunjukkan Prabowo adalah Orang Jokowi

Kompas.tv - 1 Mei 2024, 10:53 WIB
jokowi-kenalkan-prabowo-ke-dunia-internasional-pengamat-tunjukkan-prabowo-adalah-orang-jokowi
Presiden Jokowi saat menyematkan pangkat Jenderal TNI Kehormatan kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Rabu (28/2/2024). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV.)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV- Presiden Joko Widodo disebut ingin mengenalkan Prabowo Subianto sebagai orangnya kepada para pemimpin dunia. Sehingga dalam sejumlah pertemuan dengan pemimpin negara, Jokowi menyertakan Prabowo Subianto.

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Eksekutif Parameter Politik Adi Prayitno dalam dialog Sapa Indonesia Pagi Kompas TV, Rabu (1/5/2024).

“Jokowi ingin menunjukkan kepada publik dan dunia internasional bahwa Prabowo itu adalah orangnya Jokowi, jadi tidak mengherankan kalau kemudian di berbagai event-event politik strategis, Jokowi hanya mengajak menteri pertahanan yang saya kira diperkenalkan secara publik,” ucap Adi.

Baca Juga: Jokowi Ajak Prabowo Ikut Berbincang dengan PM Singapura Lee Hsien Loong, Ini yang Dibahas

“Tentu ini kan secara simbolik ingin disampaikan juga kepada masyarakat kita secara umum, bahwa Prabowo itu adalah presiden yang saya kira akan melanjutkan segala hal yang sudah dilakukan oleh Jokowi dan memaksimalkan apa apa yang belum maksimal.”

Meskipun, lanjut Adi, tanpa diperkenalkan oleh Jokowi, Prabowo sudah memiliki hubungan yang baik dengan banyak tokoh dunia.

“Beberapa waktu yang lalu kalau kita lihat satu persatu Prabowo ini kan hampir setiap saat menerima telepon ucapan selamat dari sahabat-sahabatnya dunia internasional, yang itu menunjukkan bahwa tanpa Jokowi sekalipun Prabowo ini sudah memiliki pergaulan internasional yang cukup luar biasa,” ujar Adi,

“Jadi memang secara capacity personal secara recording Prabowo itu kan dari dulu memang tidak pernah diragukan dan bahkan dalam banyak hal pergaulan internasional ya Prabowo Subianto. Ini kan jauh di atas rata-rata. Tapi bagi saya secara politik Jokowi hanya ingin menegaskan satu hal bahwa Prabowo itu adalah orangnya Jokowi.”

Baca Juga: Bertemu PM Lee Hsien Loong, Jokowi Berharap 29 Perusahaan Singapura Berinvestasi Bangun PLTS di IKN

Selain itu, Adi mengatakan, langkah Jokowi menunjukkan Prabowo ke sejumlah tokoh dunia dilakukan untuk menunjukkan jika kemenangan Prabowo di Pilpres 2024 atas kontribusinya.

Saya kira pesan-pesan politik itu yang sepertinya ingin disampaikan ke publik oleh Pak Jokowi, apalagi di sisa beberapa bulan masa akhir jabatan politik Jokowi, tentukan Jokowi butuh semacam ligasi yang bisa diwariskan kepada sosok penerusnya yaitu Prabowo dan Gibran,” kata Adi.

“Jadi ini yang saya kira memang secara simbolik, secara politik, bisa kita tafsirkan bahwa kalau melihat Prabowo Subianto di situ ada Pak Jokowi. Kalau ada Pak Prabowo Subianto di situ ada kontribusi dan peran penting yang selalu dimainkan oleh Pak Jokowi.”


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x