Kompas TV nasional politik

Politikus PDIP: Hubungan Prabowo dan Megawati Baik, Kita Tunggu Bagaimana DPP Menyikapi Ini

Kompas.tv - 25 Maret 2024, 18:10 WIB
politikus-pdip-hubungan-prabowo-dan-megawati-baik-kita-tunggu-bagaimana-dpp-menyikapi-ini
Wakil Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang (Sumber: ANTARA/HO-Dokumen pribadi/am)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS TV - Politikus PDI Perjuangan atau PDIP Junimart Girsang mengatakan, hubungan ketua umumnya, Megawati Soekarnoputri dengan presiden terpilih Prabowo Subianto selalu baik, karena dari dulu sudah bersahabat. 

“Setahu saya hubungan Ibu Mega dengan Pak Prabowo itu secara pribadi baik-baik saja, karena dari dulu sudah memang bersahabat kan begitu,” kata Junimart di gedung DPR, Jakarta, Senin (25/3/2024). 

Baca Juga: Pertemuan Prabowo Subianto dan Surya Paloh, Sinyal NasDem Masuk Koalisi?

Namun, ia tak bisa memastikan apakah PDIP akan berkoalisi dengan Gerindra atau tidak. Sebab itu merupakan ranah dari pengurus partai. 

Oleh karena itu dia memandang tidak mustahil jika Megawati bertemu Prabowo usai pemilu.

“Dalam politik apa yang tidak mungkin? Yang tidak mungkin bisa mungkin dalam politik, sepanjang itu untuk kebaikan, untuk kemaslahatan masyarakat dan rakyat, kenapa tidak. Kan boleh-boleh saja,” ujarnya.


Meski begitu, ditanya soal apakah PDIP akan menyiapkan pertemuan dengan Prabowo, Junimart meminta untuk menanyakannya ke pengurus.

Baca Juga: PPP Buka Pintu jika Prabowo dan Gerindra akan Berkunjung dan Silaturahmi

“Kita tunggu saja ya. Saya bukan DPP. Kita tunggu bagaimana DPP bisa menyikapi ini secara baik, dan semua kan kita ini baik-baik saja sebenarnya,” katanya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x