JAKARTA, KOMPAS.TV- Presiden Ke-6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berkunjung ke Aceh untuk bertemu ulama memperingati 19 Tahun Tsunami Aceh pada 25-26 Desember 2023.
“SBY akan menghabiskan waktu selama dua hari di Aceh, dan melaksanakan beberapa agenda dengan ulama, masyarakat, dan agenda penting lainnya,” kata Ketua DPD Demokrat Aceh, Muslim, di Banda Aceh, dikutip dari Antara, Minggu (24/12).
Tidak hanya SBY, Muslim menambahkan, kehadiran SBY dalam kegiatan bertajuk "Saweu Aceh" juga didampingi oleh Ketua Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Baca Juga: ICW Desak Dewas KPK Jatuhkan Sanksi Berat kepada Firli usai Pengunduran Dirinya Ditolak Jokowi
SBY dan AHY, lanjut Muslim, akan melakukan beberapa agenda pertemuan dengan masyarakat dan silaturahmi dengan alim ulama, serta tokoh Aceh lainnya di ibu kota provinsi.
“SBY akan melakukan kunjungan situs sejarah tsunami. Salah satunya berziarah ke kuburan massal korban tsunami,” ujar Muslim.
Muslim menambahkan, meski dua hari di Aceh, dalam kunjungannya SBY dan AHY tidak akan melakukan kampanye pemilihan presiden atau Pemilu 2024.
“Jadi kedatangan Bapak SBY ke Aceh hanya silaturahmi dan berkunjung ke situs tsunami, bukan kampanye. Seperti yang biasa dilakukan saat ke beliau ke Aceh,” demikian Muslim.
Baca Juga: Mahfud MD Respons Penampilan Gibran di Debat: Kalau Cuma Istilah Sulit, Saya Bisa Cari Seribu Sehari
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.