Kompas TV nasional rumah pemilu

Gibran Safari Politik ke IKN, Ganjar: Ya, Ada Banyak Orang Selalu Ikut Saya

Kompas.tv - 18 Desember 2023, 19:04 WIB
gibran-safari-politik-ke-ikn-ganjar-ya-ada-banyak-orang-selalu-ikut-saya
Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka saat dinobatkan menjadi warga kehormatan Dayak, Sabtu (16/12/2023). (Sumber: Tim media Gibran via Kompas.com)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Desy Afrianti

WONOSOBO, KOMPAS.TV - Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo menanggapi safari politik calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara belakangan ini. Ganjar diketahui lebih dulu melakukan safari politik ke IKN sebelum Gibran.

Kata Ganjar, banyak pihak yang mengikuti jejak perjalanan safari politiknya. Hal tersebut disampaikan Ganjar saat berkampanye di Wonosobo, Jawa Tengah, Senin (18/12/2023).

Baca Juga: Kaesang Siap Maju dalam Pilgub Jateng, Ganjar: Bagus, Ikuti Aja, Menarik Itu

"Ya, ada banyak orang yang selalu ikut saya," kata Ganjar sebagaimana dikutip Antara.

Meskipun demikian, politikus PDI Perjuangan itu menyatakan bahwa ia adalah sosok pertama yang melakukan safari politik ke IKN. Sehingga, Ganjar berkelakar bahwa dirinya masih paling autentik.

"Jadi, saya masih paling autentik kan," kata Ganjar.

Gibran sendiri mengunjungi IKN saat mengadakan rangkaian kunjungan ke Kalimantan Timur, Sabtu (16/12) lalu. Putra Presiden RI Joko Widodo itu mengaku baru pertama kali menginjakkan kaki ke IKN.

Kedatangan Gibran disambut oleh masyarakat setempat dan cawapres Prabowo Subianto itu diangkat menjadi warga kehormatan Dayak. Gibran dipakaikan pakaian adat dayak, lengkap dengan beluko (topi mahkota kebesaran Dayak Kenya), kalung manik, dan mandau.


Sementara itu, Ganjar Pranowo telah mengunjungi IKN pada 7 Desember lalu. Saat berkunjung ke IKN, eks gubernur Jawa Tengah itu berjanji akan melanjutkan proyek ibu kota baru tersebut

Baca Juga: Cak Imin: Kalau AMIN Menang, Pagi Dilantik, Sore Berantas Semua Pinjol dan Judi Online




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x