Kompas TV nasional peristiwa

Demokrat Sarankan PDIP Bantu KPK Cari Harun Masiku Ketimbang Sibuk Campuri Urusan Partainya

Kompas.tv - 20 September 2022, 12:08 WIB
demokrat-sarankan-pdip-bantu-kpk-cari-harun-masiku-ketimbang-sibuk-campuri-urusan-partainya
Pengumuman Harun Masiku buron (Sumber: Capture ICW)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Partai Demokrat menyarankan politisi PDI Perjuangan Aria Bima untuk membantu Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencari Harun Masiku ketimbang sibuk mencampuri urusan internal Partai Demokrat.

Sebagaimana diketahui, Harun Masiku yang sudah buron lebih dari 1.000 hari adalah kader PDI Perjuangan yang menjadi tersangka suap Komisioner KPU pada Pemilu 2019.

Pernyataan itu disampaikan Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP/Koordinator Juru Bicara Demokrat Herzaky Mahendra Putra kepada KOMPAS TV, Selasa (20/9/2022).

“Mungkin Aria Bima lebih baik bisa bantu KPK cari kadernya, Harun Masiku, yang sudah buron 1.000 hari saja, daripada sibuk ikut-ikutan urusan internal kami, dan malah menuduh macam-macam,” ujar Herzaky.

Herzaky mengaku penuh tanya, kenapa sejumlah politisi PDI Perjuangan begitu reaktif dengan pernyataan yang disampaikan SBY di dalam acara internal Partai Demokrat.

Baca Juga: Demokrat Tidak Terima SBY Disebut "Playing Victims", Sebut Politikus PDIP Lakukan Penyesatan Opini

“Kalau tidak ada yang disembunyikan dan merasa tidak ada skenario jahat yang ketahuan, tidak perlulah terlalu reaktif dengan kepedulian Bapak SBY,” ujar Herzaky.


 

“Kan Bapak SBY di acara internal kami, sedang mengingatkan kami, kader Partai Demokrat, agar berhati-hati karena ada informasi upaya baku atur maksimal dua pasangan calon di Pilpres 2024, dan berusaha menghalangi munculnya capres-cawapres ketiga yang diharapkan rakyat.”

Di samping itu, bagi Herzaky, apa yang disampaikan SBY sebagai Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat sekaligus mantan presiden dengan dua kali kepemimpinan kepada kader merupakan sebuah kewajaran.

“Namanya orang tua, mengingatkan anak-anaknya, mengapa malah tetangga-tetangga yang nyolot dan menuduh macam-macam? Perasaan kami tidak pernah campur urusan rumah tangga orang lain,” ucap Herzaky.

Baca Juga: Aria Bima sebut SBY Gunakan Strategi Playing Victims: Indikasi Pemilu Tak Jujur, Dia Terbayang 2004

Dalam keterangannya, Herzaky pun berharap Aria Bima, politisi PDI Perjuangan semakin bijak dan tidak memberikan tudingan-tudingan kepada SBY maupun Partai Demokrat.

Sebab, menurut Herzaky, SBY maupun Partai Demokrat tidak playing victim seperti yang dituduhkan Aria Bima.

“Kami harap Aria Bima makin tua makin bijak, bukan makin pelupa, apalagi melupakan sejarah. Yang sibuk playing victim itu teman-teman Aria Bima, yang tidak pernah ikhlas jagoannya kalah di 2004 dan 2009, dan selalu menuduh pihak lain curang,” kata Herzaky.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x