JAKARTA, KOMPAS.TV - Komedian Marshel Widianto memenuhi panggilan polisi hari ini, Kamis (7/4/2022).
Marshel diperiksa sebagai saksi kasus dugaan konten pornografi yang menjerat Gusti Ayu Dewanti alias Dea OnlyFans.
Berdasarkan pantauan Kompas TV, Komika 25 tahun ini tiba di Gedung Ditreskrimsus Polda Metro Jaya sekitar pukul 09.50 WIB.
Saat tiba di lokasi, Marshel yang mengenakan kaus hitam beserta masker putih ini enggan berkomentar mengenai agenda pemeriksaan yang akan dijalaninya.
Meski demikian, Marshel sempat tampak emosi ketika keluar dari mobil.
Dia terlihat seperti terganggu karena hadangan para awak media yang membuatnya kesulitan memasuki ruangan.
"Gue enggak apa-apa, an***g," kata Marshel saat hendak memasuki Markas Polda Metro Jaya, Kamis.
"Gue kenapa sih, ayolah, guys. Gue enggak apa-apa," ucapnya lagi.
Baca Juga: Polisi Benarkan Komedian Insial M Pembeli Konten Pornografi Dea OnlyFans itu Marshel Widianto
Sebelumnya, Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan terhadap Komedian Marshel Widianto pada hari ini pukul 10.00 WIB.
Kanit 1 Subdirektorat (Subdit) Siber pada Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya Kompol I Made Redi Hartana menyebut pemeriksaan terhadap Marshel ini untuk mengklarifikasi keterangan tersangka Dea OnlyFans yang dituangkan ke dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP).
Di mana kata Made, Dea menyebut Komedian M merupakan salah satu pembeli konten pornografi miliknya.
"Ini dikarenakan adanya penyampaian Dea dalam BAP, yang bersangkutan membeli video Dea sejumlah 76 video," kata Made, Rabu (6/4).
Kuasa hukum Marshel Widianto, Machi Ahmad sebelumnya juga mengatakan, pihaknya sudah mendapat surat panggilan terkait dugaan pembelian video Dea OnlyFans.
Machi memastikan bahwa kliennya akan memenuhi panggilan tersebut pada Kamis (6/4).
“Iya akan dipanggil, suratnya juga sudah kami terima. Per hari ini sudah kami terima suratnya,” kata Machi, mengutip Tribunnews, Rabu (6/4/2022).
“Sebagai warga negara yang baik dan didampingi kuasa hukum, tentunya Marshel akan hadir untuk memenuhi pemeriksaan,” jelas Machi.
Baca Juga: Ini Alasan Polisi Periksa Marshel Widianto terkait Pembelian 76 Video Dea OnlyFans
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.