Kompas TV nasional update corona

Lebih dari 100 Juta Warga Indonesia Sudah Terima 2 Dosis Vaksin

Kompas.tv - 11 Desember 2021, 13:58 WIB
Penulis : Akbar Prabowo

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dari data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 tanggal 7 Desember 2021, sudah lebih dari 100 juta warga Indonesia mendapatkan dosis lengkap atau 2 dosis vaksinasi COVID-19.

Artinya, capaian vaksinasi di Indonesia sudah sebanyak 49% dari total sasaran 208,2 juta target sasaran.

Baca Juga: Vaksinasi "Door to Door" untuk Warga Batu Ampar Kubu Raya

Berdasarkan Our World in Data pada 6 Desember 2021, Indonesia juga menduduki peringkat ke-5 negara dengan jumlah terbanyak vaksinasi COVID-19 dosis lengkap, setelah Tiongkok, India, Amerika Serikat dan Brazil.

Capaian vaksinasi ini tidak lepas dari kontribusi masyarakat Indonesia yang saling bahu-membahu berpartisipasi dalam menyelenggarakan kegiatan vaksinasi.

Satgas Penanganan COVID-19 mengajak masyarakat yang belum menerima vaksinasi untuk segera mendapatkannya.

Baca Juga: Pemprov Gorontalo Target 80 Persen Warga Tervaksinasi Akhir Desember

Karena, Pemerintah dalam waktu dekat akan memberlakukan wajib vaksin dosis penuh bagi pelaku perjalanan. Baik untuk perjalanan  antar kabupaten/kota dalam wilayah aglomerasi dan di luar wilayah aglomerasi.

Kebijakan tersebut rencananya akan diberlakukan selama masa pengetatan periode Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Video editor: Laurensius Krisna Galih

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x