Kompas TV nasional update corona

1.000 Anak dari Keluarga Pedagang Kecil Dapat Beasiswa Sekolah

Kompas.tv - 16 Agustus 2021, 17:18 WIB
Penulis : Luthfan

KOMPAS.TV - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, kembali memberikan program bantuan 1.000 beasiswa untuk para pelajar dari keluarga pedagang kecil yang terdampak pandemi covid-19.

Bantuan beasiswa ini diberikan guna menghindari pelajar putus sekolah akibat tak mampu membayar keperluan biaya pendidikan.

Baca Juga: Anak-Anak Yatim Piatu Akibat Covid-19 di Sleman akan Dapat Bantuan Beasiswa Pendidikan

Bantuan ini, diberikan langsung oleh Sandiaga Uno kepada 1.000 anak dari 34 provinsi yang terhubung secara virtual.

Bantuan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban para pedagang kecil yang terdampak pandemi covid-19.

Baca Juga: Wali Kota Madiun Jamin Beasiswa Anak Yatim Yang Ditinggal Orang Tua Karena Covid - 19

Sementara itu, sekitar lima ribu lebih, anak di Jawa Timur, menjadi anak yatim piatu, karena orang tuanya meninggal dunia akibat covid-19. 

Melihat banyaknya anak yatim piatu akibat pandemi covid-19, Pemerintah Provinsi Jawa Timur akan membantu para anak yatim piatu ini dengan memberikan bantuan untuk kelangsungan hidup dan beasiswa hingga ke jenjang perguruan tinggi bagi mereka yang mau melanjutkan pendidikannya. Selain itu, mereka juga diberikan pendampingan psikologi.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x