JAKARTA, KOMPAS.TV - Ruangan Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin digeledah KPK, terkait dugaan kasus suap penyidik KPK oleh Wali Kota Tanjungbalai, Syahrial.
Baca Juga: MKD DPR Ikut Dampingi Penyidik KPK Geledah Ruang Kerja Azis Syamsuddin
Penyidik komisi pemberantasan korupsi mendatangi Gedung KPK malam ini, untuk menggeledah ruang pimpinan DPR di Gedung Nusantara Tiga.
Sempat ada penyidik yang keluar membawa koper, tetapi belum bisa dipastikan dokumen apa dan milik siapa.
Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan DPR RI, Habiburokhman, mengonfirmasi penyidik KPK tengah menggeledah ruangan pimpinan di lantai empat.
Tak hanya ruang pimpinan DPR di Gedung Nusantara Tiga, KPK juga turut menggeledah rumah Azis Syamsuddin, di Jalan Denpasar Kuningan, Jakarta Selatan, malam tadi (28/04).
Belum diketahui barang bukti apa yang dicari dan akan dibawa oleh petugas KPK.
Sekitar pukul 22.30 Rabu (28/04) malam, penyidik KPK terlihat selesai menggeledah rumah dinas Azis Syamsudin.
Belum diketahui apa saja yang dibawa penyidik KPK dari rumah Azis.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.