GROBOGAN, KOMPAS.TV - Api abadi Mrapen di Desa Manggarmas, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, secara mengejutkan padam sama sekali. Padamnya api abadi Mrapen ini pertama kalinya dalam sejarah.
Api abadi Mrapen diketahui padam pada Jumat (25/9/2020) pekan lalu.
Kepala Desa Manggarmas Achmad Mufid membenarkan kabar tersebut. Api abadi itu padam secara bertahap. Semula api terlihat meredup. Hingga kemudian padam sama sekali.
Menurut Mufid, padamnya api Mrapen telah dia laporkan ke pihak-pihak terkait.
Sementara Kepala Dinas ESDM Wilayah Kendeng Selatan Teguh Yudi Pristiyanto mengaku telah melakukan pengecekan ke lokasi pada Rabu (30/9/2020) lalu.
Hasil pengecekan sementara tidak terdapat gas yang keluar dari lubang api. Diketahui, nyala api abadi Mrapen bersumber dari gas alam yang menyembur di titik tersebut.
Namun, belum diketahui penyebab pasti padamnya api abadi, dugaan sementara ialah adanya aktivitas pengeboran sumur oleh warga yang sempat menyemburkan air bercampur gas setinggi 25 meter.
Selain menjadi obyek wisata, Api Abadi Mrapen ini kerap digunakan untuk menyalakan obor Pekan Olahraga Nasional, dan Perayaan Waisak.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.