Kompas TV lifestyle kuliner

Resep Bikin Kopi Susu Kekinian di Rumah, Berikut Tips dari Barista Tuku

Kompas.tv - 26 Juni 2024, 21:40 WIB
resep-bikin-kopi-susu-kekinian-di-rumah-berikut-tips-dari-barista-tuku
Kopi susu kekinian (Sumber: Shutterstock)
Penulis : Ade Indra Kusuma | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Secangkir kopi kekinian tidak hanya bisa dinikmati saat berkunjung ke kedai kopi. Menikmati kopi jaman now bisa juga Anda membuatnnya sendiri di rumah.

Barista Tuku yang diwawancarai ini berbagi resepnya. Selain bisa mengatur kadar es dan gula, Anda yang membuat es kopi kekinian juga bisa menghemat uang untuk pembelian kopi beberapa hari.

Apalagi belakangan ada beragam jenis kopi kekinian yang diracik oleh para barista. 

Misalnya kopi susu, kopi gula aren, kopi susu pandan, dan kopi sea salt.

Saat ini, susu yang dipakai untuk campuran kopi tidak hanya menggunakan susu full cream ataupun susu segar, tetapi bisa diganti dengan susu oat ataupun susu almond.

Baca Juga: Berapa Modal yang Dibutuhkan untuk Memulai Bisnis Kopi Keliling?

Saat berkunjung ke dapur produksi Toko Kopi Tuku, yakni di Beragam Kopi Indonesia, Training Manager Tuku, Gregorious Dimas Prasetya membagikan tips dan cara membuat kopi kekinian, khususnya kopi susu gula aren di rumah.

Menurut pemaparan Dimas, beberapa bahan yang diperlukan untuk membuat kopi susu gula aren yakni ada susu segar, liquid non-dairy creamer, kopi, dan gula aren.

Pada proses pembuatan kopi susu ini, kopi yang digunakan yaitu liquid coffee.

Jika tidak punya liquid non-dairy creamer, kamu bisa melarutkan bubuk krimer menggunakan air hangat terlebih dahulu. Perbandingan antara air hangat dan bubuk krimer yaitu satu banding satu.

"Di sini menggunakan liquid creamer supaya bisa mudah larut dengan bahan yang lain, karena bahan lainnya dalam keadaan dingin," ujar Dimas, Sabtu (22/6/2024) mengutip Kompas.com.

Apabila menggunakan bubuk krimer, tambahnya, maka akan sulit diaduk dengan bahan-bahan lainnya.

Penting untuk diingat bahwa proses melarutkan bubuk krimer dengan air hangat harus merata dan tidak ada gumpalan.

Bila perlu, kamu bisa menyaring larutan krimer guna memastikan konsistensinya kental merata.

Baca Juga: Bolehkah Langsung Minum Kopi setelah Makan Daging? Ini Penjelasannya

Takaran ala Barista Tuku:

  • Tuang sekitar 75 gram liquid creamer,
  • Tambah 30 gram liquid coffee,
  • Masukkan 20 gram gula aren cair,
  • dan 75 gram susu segar.

Pemilihan jenis susu bisa disesuaikan dengan selera. Jika tidak mengonsumsi susu hewani, bisa menggunakan susu nabati sebagai alternatif.

Aduk semua bahan di dalam gelas hingga merata, lalu tuang ke dalam gelas saji berisi es batu. Sajikan segera selagi dingin.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x