Kompas TV lifestyle kesehatan

6 Manfaat Seks bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Bikin Kulit Awet Muda

Kompas.tv - 5 Juli 2023, 04:25 WIB
6-manfaat-seks-bagi-kesehatan-tubuh-bisa-bikin-kulit-awet-muda
Ilustrasi seks. Apa saja manfaat kesehatan yang didapat dari hubungan seks? Berikut enam manfaat kesehatan hubungan seks. (Sumber: Shutterstock)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Vyara Lestari

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Aktivitas seks disebut dapat meningkatkan kondisi kesehatan tubuh. Kehidupan seksual yang sehat disebut memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.

Sandra L Caron, terapis seks sekaligus pengajar di University of Maine AS, menyebut seks memiliki berbagai dampak positif bagi kesehatan.

"Ada banyak studi yang mendeskripsikan manfaat-manfaat kesehatan dari seks. Kebanyakan dari itu terkait mencapai orgasme," kata Sandra dikutip Everyday Health.

Lalu, apa saja manfaat kesehatan yang didapat dari hubungan seks?

Berikut enam manfaat kesehatan hubungan seks.

1. Meningkatkan kesehatan jantung

Sebagaimana aktivitas fisik lain, hubungan seks yang sehat baik bagi kesehatan jantung. Sebuah studi di American Journal of Cardiology menemukan bahwa pria yang berhubungan seks dua kali seminggu memiliki risiko penyakit kardiovaskular, seperti serangan jantung dan stroke, yang lebih rendah dibanding pria yang melakukan hubungan seks sebulan sekali atau kurang.

Sementara itu, sebuah studi di jurnal PLoS One pada 2013 mengungkapkan bahwa pria membakar 4 kalori per menit selama berhubungan seks yang berlangsung rata-rata 25 menit. Sedangkan perempuan membakar 3 kalori per menit dalam kurun yang sama.

Baca Juga: Benarkah Torpedo Kambing Bisa Tingkatkan Gairah Seksual? Ini Penjelasan Dokter

2. Mengurangi stres dan tekanan darah

Hubungan seks dapat meredakan stres dengan cara meningkatkan endorfin dan hormon lain di tubuh untuk memperbaiki suasana hati.

Sementara itu, sebuah studi di jurnal Biological Psychology meemukan bahwa aktivitas seksual mencegah peningkatan tekanan darah yang kerap terjadi ketika tubuh dilanda stres.

3. Kemungkinan mengurangi risiko kanker prostat

Sebuah studi di jurnak European Urology menemukan bahwa pria yang berejakulasi lebih dari 21 kali per bulan berisiko kena kanker prostat 20 persen lebih rendah dibanding pria yang berejakulasi empat hingga tujuh kali per bulan.


4. Meningkatkan kualitas tidur

Orgasme yang dicapai dalam hubungan seks disebut membantu untuk merasa mengantuk dan rileks. Pasalnya, orgasme disebut melepaskan hormon prolactin dalam tubuh. Hormon tersebut dapat membuat seseorang bangun dalam keadaan lebih segar.

5. Memperbaiki suasana hati

Hubungan seks yang baik disebut dapat meningkatkan suasana hati. Hal ini pun dapat membantu seseorang merawat hubungan dengan pasangan.

"Ada banyak yang bisa dibicarakan hanya karena efek peningkat suasana hati dari koneksi yang menyenangkan dengan seseorang yang Anda percaya dan pedulikan," kata Sandra.

6. Membuat kulit terlihat awet muda

Hubungan seks yang baik juga disebut bisa membuat kulit lebih muda. Efek ini dikarenakan kombinasi pelepasan stres, suasana hati yang baik, dan lancarnya aliran darah yang umum terjadi ketika berhubungan seks.

"Seks bahkan membantu Anda terlihat lebih muda," kata Sandra.

Baca Juga: Rajin Donor Darah Bikin Awet Muda dan Sehat

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x