SOLO, KOMPAS.TV – Nasi Liwet ini adalah hidangan khas Solo, Jawa Tengah yang menawarkan cita rasa gurih dan sedap.
Nasi liwet ini terdiri dari nasi gurih yang dipadukan bersama sayuran jipang, telur, daging ayam, areh atau santan kental, opor serta beberapa bahan tambahan lainnya.
Di Solo, nasi liwet ini biasanya disajikan dengan menggunakan daun pisang yang dipincuk. Rasanya benar-benar gurih dan ada sedikit rasa manis yang tersembunyi.
Meskipun tampilannya sederhana, Nasi Liwet Solo ini bakal bisa disuka banyak orang. Jika Anda penasaran dengan rasa nasi liwet ini tenang, tak perlu pergi ke Solo untuk menyicipinya. Anda bisa membuatnya sendiri di rumah lengkap dengan ayam suwir dan labu siam.
Baca Juga: Muktamar ke- 48 Muhammadiyah Digelar, Peserta Bisa Kulineran Lima Makanan Khas Solo Ini
Bahan Pelengkap:
Baca Juga: Resep Sup Matahari Khas Solo, Cocok Disantap Saat Musim Hujan
1. Membuat Nasi liwet; rebus beras, daun salam, serai, garam, dan santan sampai mendidih. Tutup panci. Kecilkan api. Masak sampai matang sambil sesekali di aduk. Angkat. Aduk-aduk sampai pulen dan matang.
2. Membuat ayam suwir ungkep; aduk rata semua bahan dan bumbu halus. Masukkan ayam dan masak sampai matang. Angkat ayam. Suwir-suwir dagingnya. Sisihkan.
3. Areh santan; panaskan sisa bumbu ayam ungkep tadi, masak hingga mengental sambil terus diaduk. Sisihkan.
4. Sayur labu siam; panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, serai, dan cabai merah sampai harum. Masukkan labu siam dan cabai rawit. Aduk sampai layu. Tambahkan garam, merica bubuk, gula merah. Aduk rata. Tuang santan. Rebus sambil diaduk sampai mendidih.
5. Sajikan nasi liwet dengan ayam suwir ungkep, sayur labu siam, telur, dan disiram areh. Taburi bawang merah goreng.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.