Kompas TV internasional kompas dunia

Laka Bus Umrah di Jeddah, Begini Situasi Rumah Duka 2 Warga Bojonegoro yang Jadi Korban

Kompas.tv - 21 Maret 2025, 21:17 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

BOJONEGORO, KOMPAS.TV - Enam warga negara Indonesia yang sedang melakukan ibadah umrah tewas dalam kecelakaan bus di Arab Saudi.

Kementerian Luar Negeri RI Jumat (21/03) pagi, menginformasikan telah terjadi kecelakaan bus di Wadi Qudaid atau Jalan Raya Antara Madinah ke Mekkah atau sekitar 150 km dari Kota Jeddah pada Kamis (20/03) siang kemarin waktu setempat.

Bus rombongan jemaah umrah mengalami tabrakan hingga menyebabkan bus terbalik dan terbakar.

Direktur Perlindungan WNI Kemenlu, Judha Nugraha menyatakan total WNI jemaah umroh yang menjadi korban dalam kecelakaan bus itu adalah 20 orang. 

Enam WNI meninggal dunia dan 14 orang lainnya yang terluka dirawat di salah satu di RS Arab Saudi.

Dua anggota jemaah umrah asal Bojonegoro yang meninggal dunia dalam kecelakaan bus di kawasan Wadi Qudaid Jeddah adalah Eny Soedarwati, Warga Desa Sobontoro Kecamatan Balen Anggota DPRD Komisi B dari Fraksi PKB, Bojonegoro dan Dian Novita, Wakil Direktur RS Islam Muhamadiah Sumberjo, Bojonegoro.

Wakil Bupati Bojonegoro Nurul Azizah membenarkan dua warganya menjadi korban kecelakaan rombongan jemaah umrah di Jeddah.

Dan menyampaikan belasungkawan kepada dua keluarga di rumah duka.

Almahumah Enny Soedarwati, anggota DPRD Komisi B Fraksi PKB dikenal sebagai orang baik di DPRD dan lingkungan Pemkab Bojonegoro.

Baca Juga: Bus WNI Jemaah Umrah Terbakar di Arab Saudi, KJRI Akan Ganti Dokumen Perjalanan Korban Selamat

#kecelakaanbus #busumrah #arabsaudi

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x