Kompas TV internasional kompas dunia

Respons Menlu Sugiono soal Kabar Gencatan Senjata di Gaza: RI Menyambut Baik

Kompas.tv - 17 Januari 2025, 15:58 WIB
Penulis : Aditya Pramana

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Sugiono menyambut baik kabar mengenai Israel dan Hamas yang akan menerapkan gencatan senjata di Jalur Gaza, Palestina.

“Kita menyambut baik, seraya terus berharap semoga semua pihak benar-benar memenuhi kewajiban-kewajiban yang ada di masing-masing,” ujar Menlu RI, Sugiono  pada Kamis, (16/1/2025).

“Sehingga tercipta suatu suasana yang benar-benar mendukung, kondusif untuk berlanjutnya gencatan senjata ini. Saya kira ini momentum yang bagus,” lanjutnya.

Diketahui, keputusan gencatan senjata tersebut akan mulai diberlakukan pada 19 Januari 2025 mendatang.

Baca Juga: Tank Israel Masih Keluyuran di Jalur Gaza Jelang Gencatan Senjata Israel-Hamas

#menlu #palestina #israel #gaza




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x