Kompas TV internasional kompas dunia

Pencetak Gol ke Gawang Argentina: Arab Saudi Siap Hadapi Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kompas.tv - 4 September 2024, 13:54 WIB
pencetak-gol-ke-gawang-argentina-arab-saudi-siap-hadapi-indonesia-di-kualifikasi-piala-dunia-2026
Pemain Arab Saudi Saleh Al-Shehri merayakan gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Grup C Piala Dunia antara Argentina dan Arab Saudi di Stadion Lusail di Lusail, Qatar, Selasa, 22 November 2022. (Sumber: AP Photo/Jorge Saenz)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Desy Afrianti

JEDDAH, KOMPAS.TV - Penyerang Timnas Arab Saudi, Saleh Al-Shehri, memberikan pandangannya menjelang pertandingan melawan Timnas Indonesia dalam babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Seperti yang diketahui, laga Arab Saudi vs Indonesia ini akan digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Kamis (5/9/2024) atau Jumat (6/9/2024) dini hari.

Al-Shehri menyatakan bahwa timnya bertekad untuk mempersembahkan hasil terbaik saat melawan Indonesia bagi para pendukung. 

"Melihat dari statistik kualifikasi sebelumnya, banyak penyerang yang telah mencetak gol untuk tim hijau. Sebagai pemain, kami ingin memberikan yang terbaik untuk Piala Asia. Namun, kali ini kami fokus untuk lolos ke Piala Dunia 2026," ujarnya dikutip dari Sport360, Selasa (3/9/2024.

Pemain yang kini membela klub Al-Ittihad itu juga menegaskan kesiapan timnya menghadapi Indonesia. Menurutnya, seluruh pemain dalam kondisi prima dan memiliki kepercayaan diri tinggi.

"Kami siap untuk menghadapi Indonesia. Semua pemain dalam kondisi terbaik dan siap menunjukkan performa maksimal," kata Al-Shehri.

Lebih lanjut, penyerang yang mencetak gol ke gawang Argentina di Piala Dunia 2022 itu mengakui perkembangan pesat yang dialami oleh Timnas Indonesia. 

Al-Shehri pun menyebut Marselino Ferdinan dan kawan-kawan adalah tim yang patut untuk dihormati.

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Roberto Mancini Bakal Kehilangan Satu Pemain di Lini Tengah

"Indonesia adalah tim yang terus berkembang. Setiap tim yang mencapai tahap ini adalah tim yang patut dihormati," ucapnya.

Terakhir, Al-Shehri menambahkan bahwa seluruh pemain Saudi Arabia senang bisa bermain di Jeddah saat menghadapi Indonesia karena memiliki kenangan indah.

"Kami memiliki banyak kenangan indah di Stadion King Abdullah, dan kami berharap dukungan penuh dari para suporter," ujarnya.

Jelang menghadapi Indonesia, Arab Saudi terus menggelar latihan intensif di Stadion King Abdullah Sports City sebagai persiapan.

Latihan yang digelar pada Selasa malam itu diikuti oleh seluruh pemain, kecuali Abdulilah Al-Malki yang masih mengalami cedera pergelangan kaki.

Sementara itu, Saud Abdulhamid yang baru tiba dari Italia sehari sebelumnya, langsung bergabung dengan rekan-rekannya dalam latihan.

Dalam babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia dan Arab Saudi tergabung di Grup C bersama Jepang, Australia, Bahrain, dan China.

Setelah pertandingan melawan Timnas Indonesia, tim asuhan Roberto Mancini tersebut bakal melakoni laga tandang melawan China pada 10 September di Stadion Dalian Suoyuan.

Sementara Tim Garuda akan menjamu Australia di tanggal yang sama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. 

Baca Juga: Maarten Paes Gabung Skuad Timnas Jelang Lawan Arab Saudi, Kiper Indonesia Dituntut Aktif Bersaing




Sumber : Sport360




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x