Kompas TV internasional kompas dunia

Lagi, Remaja Palestina Tewas Ditembak Israel di Tepi Barat, Lima Terbunuh dalam Sebulan

Kompas.tv - 28 Mei 2022, 15:03 WIB
lagi-remaja-palestina-tewas-ditembak-israel-di-tepi-barat-lima-terbunuh-dalam-sebulan
Ilustrasi. Seorang demonstran Palestina melemparkan balik gas air mata ke arah aparat Israel di Kafr Qaddum, Jumat (20/5/2022). Pada Jumat (27/5/2022), Kementerian Kesehatan Palestina menyatakan bahwa pasukan Israel menembak mati seorang remaja ketika operasi di dekat Bethlehem, Tepi Barat. (Sumber: Majdi Mohammed/Associated Press)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Fadhilah

YERUSALEM, KOMPAS.TV - Kementerian Kesehatan Palestina menyatakan bahwa pasukan Israel menembak mati seorang remaja ketika operasi di dekat Bethlehem, Tepi Barat, Jumat (27/5/2022).

Otoritas Palestina menyebut remaja yang terbunuh itu bernama Zaid Ghunaim.

Remaja berusia 15 tahun tersebut dilaporkan kena tembak di bagian leher dan punggung.

Sempat dibawa ke rumah sakit, dokter tak mampu menyelamatkan nyawanya.

Penembakan ini terjadi di tengah kekerasan Israel-Palestina yang meningkat belakangan ini.

Beberapa pekan belakangan, aparat Israel dilaporkan kerap menggelar operasi penangkapan di wilayah yang dikelola Palestina di Tepi Barat.

Baca Juga: Remaja Palestina Tewas Ditembak Tentara Israel saat Kerusuhan Tepi Barat, Satu Lainnya Luka Serius

Gencarnya operasi kerap diwarnai bentrokan dan penembakan. Sebulan belakangan, termasuk Zaid Ghunaim, telah ada lima remaja Palestina yang terbunuh aparat Israel.

Menurut laporan kantor berita Palestina, Wafa, saksi mata menyebut Ghunaim tak sengaja bertemu dengan tentara Israel di daerah Al-Khadir.

Ia kemudian berupaya melarikan diri, tetapi tentara Israel menembaknya.

Perdana Menteri Palestina Mohammad Shtayyeh menuduh Israel “sengaja” menembak mati Ghunaim.

Sebaliknya, militer Israel mengaku bahwa tentara hanya menembak warga Palestina yang menyerang aparat dengan batu dan molotov, dianggap membahayakan personel.

Baca Juga: Petinggi Garda Revolusi Iran Ditembak Mati di Teheran, Mata-mata Israel Ditangkap

 




Sumber : Associated Press




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: