GAZA, KOMPAS.TV - Parade militer kelompok Hamas dilakukan di jalur Gaza.
Parade militer sejak hari Sabtu (22/05/2021) lalu ini dilakukan untuk menunjukan kekuatan menentang Israel setelah terjadinya gencatan senjata.
Sederet kendaraan tempur, roket, dan senjata lainnya milik Hamas berjalan melalui wilayah Khan Younis di Gaza.
Parade militer ini dilakukan untuk menentang israel setelah perang 11 hari.
Pemimpin tertinggi Hamas Yehiyeh Sinwar sempat muncul ke publik untuk pertama kalinya pada parade militer hari Sabtu lalu.
Dalam pertempuran 11 hari, Israel meluncurkan ratusan serangan udara ke wilayah Gaza.
Sementara hamas membalas lebih dari 4 ribu roket ke arah Israel, lebih dari 250 orang tewas sebagian besar warga Palestina.
Di luar upaya mediasi yang dilakukan Mesir dan Qatar, dan berbuah gencatan senjata Indonesia dan negara-negara PBB lainnya juga ikut berupaya meredam konflik di Gaza dalam sidang darurat majelis umum PBB.
Sebelumnya, puluhan Menteri Luar Negeri berkumpul secara fisik di markas PBB di Kota New York untuk menghadiri rapat umum darurat Majelis PBB guna membahas kondisi di Gaza.
Diwakili menteri luar negeri Retno Marsudi, Indonesia menegaskan dukungan bagi kemerdekaan Palestina dan mendorong diplomasi multilateral.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.