KOMPASTV - Beberapa waktu lalu beredar video trik atau cara supaya baterai bisa bertahan lama, yaitu dengan memasukkan baterai ke dalam penanak nasi atau magic com selama lebih kurang 20 hingga 30 menit.
Dosen Teknik Elektro Universitas Sebelas Maret UNS Surakarta, Profesor Muhammad Nizam tidak menyarankan masyarakat melakukan trik tersebut. Baterai yang dipanaskan akan menimbulkan kerusakan fisik berupa kebocoran hingga meledak. Tidak hanya itu, hal tersebut bisa berisiko mulai dari baterai mati hingga muncul kontaminasi jika ternyata dalam baterai tersebut mengandung zat yang mudah menjadi uap.
Pada kelembapan ruangan, baterai akan bisa beroperasi dengan baik. Sementara memanaskan di magic com merupakan metode yang berbahaya. Jadi, informasi mengenai trik untuk membuat awet baterai dengan cara memasukkan ke dalam magic com adalah tidak benar atau hoaks.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.