JAKARTA, KOMPAS.TV - Mengatur tampilan rumah terutama soal warna cat dinding penting dilakukan karena dapat memengaruhi kesan estetika dan kenyamanannya.
Oleh sebab itu, penggunaan cat dinding yang dapat merusak tampilan rumah mesti dihindari, misalnya yang berwarna gelap.
Melansir Pink Villa, Selasa (28/12/2021), cat dengan warna gelap disebut tidak cocok untuk bangunan rumah karena hasil yang diciptakan cenderung kurang bagus.
Selain itu, mengecat rumah dengan warna yang gelap juga memiliki beberapa kekurangan, seperti yang akan dijelaskan di bawah ini.
Baca Juga: Tips Desain Interior Rumah dengan Sentuhan Serba Hijau Warna Tren 2022
Kita semua tahu, warna yang terang dapat memantulkan cahaya sehingga dapat membuat rumah menjadi terlihat lebih cerah.
Sedangkan warna gelap akan membuat rumah tampak menjemukan lantaran kurang penerangan.
Alhasil, jika ingin rumah dengan cat warna gelap terlihat cerah, maka pemiliknya harus menyediakan penerangan yang cukup banyak.
Warna gelap pada rumah juga sangat mungkin menciptakan lingkungan dan suasana yang lebih suram.
Hal tersebut dikarenakan karakter dari warna-warna gelap sendiri sudah begitu 'berat' sehingga sulit bagi seseorang untuk menangkap sisi terbaiknya.
Terlebih lagi, jika penggunaan cat warna gelap pada rumah dipadukan dengan perabot yang 'berat' juga, baik dari sisi ukuran, material, ataupun warna.
Baca Juga: Kenali Ragam Warna yang Sarat Rasa Tenang dan Antistres, Ini Daftarnya!
Warna-warna yang cerah bisa menimbulkan aura gembira dan kesan positif. Sebaliknya, warna gelap justru dapat memicu rasa kehilangan motivasi dan malas.
Terlebih lagi, jika ruangan di dalam rumah berwarna gelap dan memiliki beberapa fasilitas yang menambah kenyamanan.
Kondisi demikian dapat semakin menenggelamkan penghuni rumah tersebut pada rasa malas, hingga akan memengaruhi produktivitas.
Sumber : Kompas TV/Pink Villa
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.