Kompas TV entertainment selebriti

Sinetron Ikatan Cinta Tayangkan Adegan Peringatan HUT ke-76 RI Tanpa Prokes, Roy Suryo Lapor KPI

Kompas.tv - 19 Agustus 2021, 16:49 WIB
sinetron-ikatan-cinta-tayangkan-adegan-peringatan-hut-ke-76-ri-tanpa-prokes-roy-suryo-lapor-kpi
Pakar telematika Roy Suryo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (24/1/2020). (Sumber: (KOMPAS.COM/ RINDI NURIS VELAROSDELA))
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV – Roy Suryo mengkritik sinetron Ikatan Cinta karena menampilkan adegan Peringatan HUT ke-76 RI. Dia pun melaporkannya ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).

Untuk diketahui, sinetron Ikatan Cinta pada episode 18 Agustus 2021 menayangkan keluarga Aldebaran dan Papa Surya yang tengah merayakan HUT ke-76 RI. Mereka tampak mengadakan berbagai lomba 17-an untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan di rumahnya.

Sayangnya, adegan tersebut mendapatkan kritikan dari Roy Suryo karena tidak menjaga protokol kesehatan (prokes), seperti menggunakan masker dan menjaga jarak.

Baca Juga: Alur Cerita Sinetron Ikatan Cinta Dianggap Semakin Tak Jelas, Penonton Bikin Petisi

Maaf bukan ikut2an menko komentar sinetron, hanya ‘Ikatan Cinta’ biasanya ‘timeless’. Tapi di 18/08/21 ada adegan "76th RI" yg jelas2 Indonesia dlm pandemi namun semua tdk ada yg prokes, tanpa jaga jarak & masker samasekali,” tulis Roy Suryo dalam cuitannya, dikutip dari akun Twitter pribadinya, Kamis (19/8/2021).

Ini memang sinetron, hanya kurang tepat scenenya,” lanjutnya.

Sinetron Ikatan Cinta menayangkan adegan peringatan HUT ke-76 RI. (Sumber: Instagram/@ikatancintamncp)

Roy Surya mengetahui jika memang semua pemeran dan tim produksi sudah melakukan tes swab antigen untuk mencegah penularan Covid-19 selama proses syuting.

Namun, menurutnya adegan tersebut tetap harus mengedepankan prokes karena peringatan HUT ke-76 RI masih dalam situasi pandemi.

Memang diawal ditulis ‘Semua Pemain & Crew sdh mengikuti Swab/Tes Antigen’, namun karena sinetron ini diputar di semua lapisan masyarakat & ada adegan "76th RI", artinya ditengah2 pandemi, maka kurang tepat,” jelasnya.

Baca Juga: Ibunda Meninggal Dunia, Pemain Ikatan Cinta Beri Suntikan Semangat untuk Amanda Manopo

Melansir dari Tribun Seleb, Roy Suryo tak hanya mengkritik sinetron yang diperankan oleh Arya Saloka dan Amanda Manopo ini, tetapi juga melaporkannya ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).

“Insya Allah ada tanggapan KPI terhadap pelanggaran prokes ini,” ungkapnya kepada Tribun Seleb, Kamis (19/8/2021).

“Sekali lagi tolong diingat, ini saran dan kritik membangun demi kebaikan bersama dan makin baiknya sinetron Ikatan Cinta tersebut diterima masyarakat,” tandasnya.

Hingga kini, belum ada tanggapan resmi dari Komisi Penyiaran Indonesia maupun dari pihak sinetron Ikatan Cinta.




Sumber : Twitter/Tribun Seleb




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x