JAKARTA, KOMPAS.TV - Istri Ustaz Zacky Mirza, Shinta Tanjung menyampaikan bahwa kondisi suaminya sudah semakin membaik.
Ustaz Zacky Mirza diketahui sempat pingsan saat berdakwah di Pekanbaru, Riau, pada Minggu (18/4/2021) kemarin.
Shinta Tanjung sebut suaminya kena indikasi radang paru-paru. Namun sang ustaz sudah dinyatakan negatif covid-19.
Baca Juga: Detik-detik Ustaz Zacky Mirza Pingsan saat Mengisi Ceramah di Pekanbaru
Tak hanya itu, Ustaz Zacky Mirza juga mengalami kekentalan pada darahnya.
"Alhamdulillah kondisi ustaz Zacky membaik, berkah dari doa semuanya,"
"Lagi observasi di Rumah Sakit Evarina, Kerinci," kata Shinta Tanjung dalam video yang dibagikan kepada wartawan, Senin (19/4/2021) malam.
"Alhamdulillah sehat sekarang, cuma memang harus terus pengobatan, karena memang lagi ada indikasi ke pneumonia (radang paru-paru) dan ada kekentalan darah,"
"Tapi memang alhamdulillah PCR nya negatif, kita nggak ada covid alhmdulillah sehat wal afiat," sambungnya.
Baca Juga: Sebelum Pingsan Saat Isi Ceramah di Pekanbaru, Ustaz Zacky Mirza Ucapkan 'La Ilaha Illallah'
Ucapan terima kasih tak lupa diucapkan Shinta, kepada seluruh pihak atas doa yang dipanjatkan untuk kesehatan suaminya.
"Terima kasih banyak buat perhatiannya kesayangan semua, maaf lahir dan batin," ucapnya.
"Nanti Insya Allah kita silahturahmi lagi ya," pungkasnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.