Kompas TV entertainment musik

Perjalanan Harry Styles dari Penjaga Toko Roti hingga Raih Grammy Awards 2021

Kompas.tv - 15 Maret 2021, 14:16 WIB
perjalanan-harry-styles-dari-penjaga-toko-roti-hingga-raih-grammy-awards-2021
Kolase Harry Styles saat menjadi penjaga toko roti dan saat penjadi Best Pop Solo Performance di Grammy Awards 2021. (Sumber: Twitter/@_vedchand & Instagram/@recordingacademy)
Penulis : Fiqih Rahmawati

JAKARTA, KOMPAS.TV – Penyanyi Harry Style berhasil menyabet penghargaan di Grammy Awards 2021 sebagai Best Pop Solo Performance, mengalahkan sederet penyanyi papan atas lainnya.

Melalui lagu bertajuk Watermelon Sugar, Harry Style berhasil mengungguli Taylor Swift, Justin Bieber, Doja Cat, Billie Eilish, dan Dua Lipa.

Mantan personel One Direction ini mengucapkan terima kasih kepada semua pihak dan mengaku merasa terhormat.

"Wow, untuk semua orang yang membuat rekaman ini dengan saya, terima kasih banyak. Ini adalah lagu pertama yang kami tulis setelah album pertama saya keluar, saat hari libur di Nashville," ujar Harry Styles di atas panggung saat menerima penghargaan.

Baca Juga: Puncaki Nominasi Terbanyak, Beyonce Tolak Manggung di Grammy Awards 2021, Inikah Alasannya?

“Aku merasa sangat terhormat berada di antara kalian semua, jadi terima kasih banyak,” imbuhnya.

Kiprah Harry Styles di dunia hiburan tak didapatkannya hanya sekejap saja. Sebelum mengikuti ajang pencarian bakar X Factor, pemilik nama asli Harry Edwards Style merupakan anak remaja yang tumbuh di kota kecil bernama Worcestershine, Inggris.

Pada masa itu, Harry sempat membuat band bernama White Eskimo bersama teman sekolahnya. Selain itu, Harry juga bekerja paruh waktu di toko roti bernama W. Mandeville Bakery di Holmes Chapel.

Kehidupannya mulai berubah usai dirinya mendapat tempat di grup musik bernama One Direction bersama Zayn Malik, Louis Tomlinson, Niall Horan, dan Liam Payne.

Baca Juga: Putri Beyonce, Blue Ivy Carter Raih Grammy Awards 2021 di Usia 9 Tahun

Pada 2016, Harry Styles keluar dari manajemen grupnya dan mendirikan rekaman sendiri bernama Erskine Records.

Kemudian, pada Mei 2016, ia menandatangani kontrak sebagai artis solo bersama Columbia Records.

Kontribusi di Grammy Awards 2021, Harry Style didapuk sebagai pembuka acara penghargaan ini.

Selain mendapat Best Pop Solo, ia juga masuk nominasi di beberapa kategori, seperti Best Pop Vocal Album untuk Fine Line, dan Best Music Video untuk Adore You.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x